Lanud Adisutjipto Lantik 22 Penerbang Muda

22 penerbang dari sumber Perwira Sukarela Dinas Pendek (PSDP) resmi dilantik pada upacara Wingday

Penulis: akb | Editor: Ikrob Didik Irawan
Tribun Jogja/Jihad Akbar
Upacara Wingday, Jumat (23/12) di Lapangan Jupiter Lanud Adisutjipto Yogyakarta. 

Laporan Reporter Tribun Jogja, Jihad Akbar

TRIBUNJOGJA.COM, SLEMAN - 22 penerbang dari sumber Perwira Sukarela Dinas Pendek (PSDP) resmi dilantik pada upacara Wingday, Jumat (23/12) di Lapangan Jupiter Lanud Adisutjipto Yogyakarta.

Para lulusan Sekbang (Sekolah Penerbang) TNI Angkatan 90/PSDP Angkatan-29 terbagi dalam jurusan pesawat tempur, pesawat angkut, dan helikopter.

Mereka berasal dari TNI AU dan TNI AD.

"Mereka dididik selama 33 bulan, dan terdiri dari 23 dulu yang lulus 22," ungkap KSAU Marsekal TNI Agus Supriyatna. 

Pendidikan para perwira itu dimulai dari 11 Juli 2014 lalu.

Perwira PSDP tersebut melalui tiga tahapan pendidikan.

Dua tahap pendidikan dilaksanakan di Lanud Adisoemarmo Solo, yaitu Pendidikan Dasar Keprajuritan (Diksarjurit) dan Pendidikan Dasar Golongan Perwira (Diksargolpa). 

Sedangkan tahap ketiga, pendidikan terkait penerbangan dilaksanakan di Lanud Adisutjipto.

Puluhan orang penerbang muda tersebut terbagi menjadi dua Matra. 16 dari TNI Angkatan Darat dan 6 orang dari TNI Angkatan Udara.

Lalu mereka terbagi dalam tiga jurusan, 3 orang jurusan pesawat tempur, 7 orang jurusan angkut, dan 12 orang jurusan helikopter. 

"Mudah-mudahan mereka ke depan akan menjadi penerbang yang Airmanship," ujarnya. 

Untuk TNI AU terdiri dari tiga orang di pesawat tempur, tiga orang pesawat angkut. Sedangkan TNI AD, terdiri dari 12 orang jurusan helikopter dan empat orang pesawat angkut. 

Lulusan terbaik jurusan pesawat tempur yaitu Arfa Reza Utama (21). Jurusan Angkut yakni Ryan Aditya Bagus Satria (23).

Kemudian lulusan terbaik jurusan Helicopter adalah Aula Nur Huda (23).

Sumber: Tribun Jogja
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved