Waspadai Pemadaman Listrik di Seturan dan Gejayan
PT PLN (Persero) Area Yogyakarta kembali melakukan pemeliharaan jaringan listrik pada Rabu (27/4/2016).
Penulis: Gaya Lufityanti | Editor: oda
Laporan Reporter Tribun Jogja, Gaya Lufityanti
TRIBUNJOGJA.COM, YOGYA - PT PLN (Persero) Area Yogyakarta kembali melakukan pemeliharaan jaringan listrik pada Rabu (27/4/2016). Kota Yogyakarta, Sleman dan Bantul terimbas pemadaman listrik.
Di Kota Yogyakarta, PLN akan lakukan penggeseran tiang di U3-15/3 pada sekitar pukul 09.00 sampai 15.00 WIB. Akibatnya, Puluhdadi, Seturan dan sekitarnya mengalami padam listrik.
Manukan, Sukoharjo, Jayan, Klaseman, Sidorejo, Jalan Gejayan dan sekitarnya juga akan mengalami pemadaman listrik.
Hal ini disebabkan pasang konstruksi guna layanan perubahan daya yang diupayakan pada sekitar pukul 09.00 hingga 15.00 WIB.
Di Bantul, pemotongan pohon dekat jaringan akan dilakukan pada sekitar pukul 09.00 sampai 15.00 WIB.
Bakalan, Melikan, Dukuh, Klodran, Niten, Depok, Pedak, Bantul Warung, Nyangkringan, Kurahan, Pasar Bantul, Badegan, Krajan, Paseban, Gose, Jalan Urip Sumoharjo, Dukuh Bejen dan sekitarnya terdampak padam listrik.
Sleman juga tak luput menjadi lokasi penggeseran tiang dan penggantian kontruksi pada sekitar pukul 09.00 sampai 15.00 WIB.
Lokasi pemadaman mencakup Dusun Ngabean, Perumahan Pondok Kaliurang, Perumahan Bale Hinggil, Dusun Klabanan, Dusun Gondangan, Dusun Ngalangan, Dusun Gentan, Dusun Tawangrejo, Dusun Palgading, Dusun Gadingan, Dusun Pedak, Dusun Ngablak, Dusun Mendiro, Dusun Jagalan, Dusun Taraman, Dusun Candi Winangun, Dusun Candi Rejo, Dusun Candi Mendiro, Dusun Candi Karang, Dusun Besi, Perumahan GPW, Dusun Ngankruk, Dusun Nganggrung, Dusun Tegal Manding, Dusun Giri Rupo, Dusun Mindi, Dusun Klidon, Dusun Siwil, Dusun Surowangsan, Dusun Ngebo, Dusun Losari, Dusun Wonosalam, Dusun Punthuk, Dusun Kencuran, Dusun Tanjungsari, Dusun Purworejo, Dusun Bandulan, Dusun Yapah dan sekitarnya. (tribunjogja.com)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jogja/foto/bank/originals/ilustrasi-perbaikan-listrik-pln_20160322_102155.jpg)