Bisling Bisa Didatangi di Parkir Goa Pindul
Ditlantas kini juga menyediakan Bus SIM Online yang melayani SIM Online atau perpanjangan SIM yang berasal dari luar DIY.
Penulis: Gaya Lufityanti | Editor: oda
Laporan Reporter Tribun Jogja, Gaya Lufityanti
TRIBUNJOGJA.COM, YOGYA - Ditlantas Polda DIY kembali menggelar layanan Bus SIM Keliling (Bisling) di wilayah DIY pada Selasa (26/4/2016).
Layanan ini diperuntukkan bagi masyarakat yang akan memperpanjang SIM-nya. Bisling dapat diakses di :
Kulonprogo : Balai Desa Garongan pukul 09.00 - 12.00
Kota Yogyakarta : Balai Kota Timoho pukul 09.00 - 12.00
Gunungkidul : Parkir Goa Pindul pukul 09.00 - 12.00
Ditlantas kini juga menyediakan Bus SIM Online yang melayani SIM Online atau perpanjangan SIM yang berasal dari luar DIY.
Namun layanan ini tersedia bagi masyarakat yang berdomisili sesuai 48 Satpas yang telah terintegrasi. Layanan Bus SIM Keliling hari ini dapat diakses di :
Sleman : Terminal Pakem pukul 09.00 - 12.00
Bantul : Mako Polsek Jetis pukul 09.00 - 12.00
Kota Yogyakarta : Depan Telkom Kotabaru pukul 09.00 – 12.00
Pertanyaan dan informasi terkait jadwal Bus SIM Keliling Ditlantas Polda DIY bisa diakses melalui hotline : (0274) 543253.
Sementara itu Samsat Keliling Kota Yogyakarta bisa diakses di Alun-alun Pura Pakualaman Yogyakarta pada pukul 09.00 sampai 11.00 WIB.
Kemudian Samsat Keliling Kabupaten Sleman akan melayani perpanjangan pajak kendaraan tahunan di Condong Catur mulai pukul 09.00 sampai 11.00 WIB. (tribunjogja.com)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jogja/foto/bank/originals/sim-keliling_djhgfdhsgf74_20160216_104135.jpg)