Realtime News

Ada Pengaspalan, Jalan Timur Jembatan Lempuyangan Ditutup

Jalan Argolubang tepatnya yang berada di sisi timur jembatan layang Lempuyangan ditutup Jumat (27/11/2015) pagi

Penulis: dnh | Editor: Ikrob Didik Irawan
Tribun Jogja/Dwi Nourma Handito
Penutupan jalan Argolubang tepatnya di sekitar SPBU Lempuyangan, Kota Yogyakarta, Jumat (27/11/2015). 

TRIBUNJOGJA.COM, YOGYA - Jalan Argolubang tepatnya yang berada di sisi timur jembatan layang Lempuyangan ditutup Jumat (27/11/2015) pagi.

Penutupan ini dilakukan karena ada pengaslapan jalan tepatnya di sekitar depan SPBU Lempuyangan.

Pantauan TribunJogja.com, arus lalu lintas yang berasal dari timur atau dari arah Brimob Baciro dialihkan di pertigaan sebelum SPBU.

Pengendara dialihkan menuju jalan Pengok Kidul yang tembus ke jalan Tunjung.

Akibat dari penutupan jalan ini, jalan Tunjung yang mengarah ke Stadion Mandala Krida maupun sebaliknya tepatnya di sekitar traffic light padat.

Pengendara disarankan untuk mencari jalur alternatif lain. (tribunjogja.com)

Sumber: Tribun Jogja
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved