Pemadaman Listrik Terjadi di Kalasan
Kalasan akan menjadi lokasi pemadaman listrik pada Selasa (3/11/2015) ini.
Penulis: Gaya Lufityanti | Editor: oda
Laporan Reporter Tribun Jogja, Gaya Lufityanti
TRIBUNJOGJA.COM, YOGYA - Kalasan akan menjadi lokasi pemadaman listrik pada Selasa (3/11/2015) ini. Pada kesempatan ini, PLN akan melakukan dua tindakan pemeliharaan jaringan listrik yang berbeda.
Pada sekitar pukul 09.00 hingga 11.00 WIB, PLN akan lakukan pengamanan jaringan dari bangunan dan rabas - rabas pohon dekat jaringan.
Akibatnya, Dusun Jetis, Dusun Malangrejo, Perumahan Candi Indah, Kelurahan Wedomartani, Kecamatan Ngemplak akan terdampak pemadaman listrik.
Kemudian pada sekitar pukul 11.00 hingga 13.00 WIB, penyisipan Trafo 3 Phasa Uprating Trafo 1 Phasa ke 3 Phasa juga akan diupayakan PLN di Kalasan.
Dusun Tegalmanding, Kelurahan Umbulmartani, Kecamatan Ngemplak akan mengalami pemadaman listrik. (tribunjogja.com)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jogja/foto/bank/originals/pln_0204.jpg)