Gibran Jokowi Ternyata Pernah Kerja di McD
Pria yang akan menikahi Putri Solo tahun 2009, Selvi Ananda ini juga mengakui keluarganya sempat tidak setuju
TRIBUNJOGJA.COM, SOLO - Putra sulung Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka menuturkan kecintaannya akan bisnis kuliner yang digelutinya lantaran suka jajan makanan.
Pemilik katering Chilli Pari ini bahkan sering mencicipi makanan mulai dari yang dijajakan oleh pedagang kaki lima hingga restoran.
"Dulu hampir jarang makan di rumah karena seringnya jajan di luar rumah," ujar Gibran saat menjadi pembicara pada workshop kewirausahaan di Universitas Sahid, Solo, Selasa (28/4/2015).
Pria yang akan menikahi Putri Solo tahun 2009, Selvi Ananda ini juga mengakui keluarganya sempat tidak setuju saat dirinya merintis usaha katering.
Selain suka jajan makanan, dia juga sempat kerja di restoran waralaba ketika melakukan study di Singapura. "Dulu juga sempat kerja di McD (McDonald's) dan Burger King, saat sekolah di Singapura," paparnya.
Gibran memang sejak SMP atau tahun 2002 tinggal di Singapura dan bersekolah di Orchid Park Secondary School. Lalu melanjutkan kuliah di University of Technology Insearch, Sydney. (Suharno)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jogja/foto/bank/originals/calon-mantu-jokowi-selvie-dan-gibran_20150408_101035.jpg)