Cerita Jonan, Ponsel dan Powerbank
Jonan telihat selalu memegangi telepon genggamnya yang tercolok pada powerbank berwarna putih.
TRIBUNJOGJA.COM, JAKARTA - Ada yang berbeda dari Menteri Perhubungan Ignasius Jonan dibandingkan menteri-menteri lain yang hadir dalam rapat koordinasi di Kantor Kementerian Koordinator Perekonomian, Jakarta, Selasa (28/10/2014).
Bukan mengenai pakaian Jonan yang memakai seragam biru muda Kemenhub, melainkan sesuatu yang selalu dipegang dari mulai datang sampai pergi meninggalkan Kemenko Perekonomian.
Setelah rapat selesai sekitar pukul 17.30 WIB, Jonan langsung meninggalkan ruangan rapat dan memilih untuk tidak mengikuti konferensi pers. Sambil berkelit dari wartawan yang penuh menunggu para menteri, Jonan telihat selalu memegangi telepon genggamnya yang tercolok pada powerbank berwarna putih.
Sesampainya dilantai bawah, kemudian sebentar menanggapi pertanyaan wartawan, Jonan tetap saja memegangi telepon genggam dan powerbanknya itu sampai menaiki mobil dinasnya. Hal tersebut berbeda dengan menteri-menteri lainnya.
Menteri Perdagangan Rachmat Gobel misalnya, ketika selesai rapat tidak membawa apapun ditangannya. Begitu juga Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti. (*)