Digelar Pameran dan Kontes untuk Pecinta Bonsai

Pameran ini berlokasi di area parkir STPMD APMD Yogyakarta jalan Timoho Yogyakarta

Laporan Reporter Magang Tribun Jogja

TRIBUNJOGJA.COM, YOGYA - Kontes dan pameran bonsai bakal diselenggarakan dalam rangka memfasilitasi para peminat bonsai di wilayah Yogyakarta. Pameran ini berlokasi di area parkir STPMD APMD Yogyakarta jalan Timoho Yogyakarta.

Adapun jadwal kegiatannya adalah penerimaan pohon tanggal 18-19 Oktober 2014. Penjurian 22 Oktober 2014. Pembukaan dan penancapan bendera 24 Oktober 2014. Pengambilan pohon 28 Oktober 2014 pukul 16.00 - 22.00 WIB. 

"Acara ini akan dibuka oleh Walikota Yogyakarta, Hariyadi Suyuti pada tanggal 24 Oktober 2014, pukul 15.00 WIB," tutur Wawan, salah satu panitia kontes dan pameran bonsai. (tribunjogja.com)

Sumber: Tribun Jogja
Tags
bonsai
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved