Pilgub Jateng 2013

Polresta Solo Siap Amankan Pilgub Jateng

Jajaran Polresta Solo menggelar apel persiapan terakhir untuk pengamanan Pilgub Jateng

Penulis: Ikrob Didik Irawan | Editor: Rina Eviana Dewi


Laporan Reporter Tribun Jogja, Ikrob Didik Irawan

TRIBUNJOGJA.COM, SOLO - Jajaran Polresta Solo menggelar apel persiapan terakhir untuk pengamanan Pilgub Jateng 2013. Kapolresta Solo Kombes Asjimain menegaskan bila seluruh aparat keamanan siap mengamankan Pilgub mulai dari kampanye hingga pencoblosan.

Apel digelar di halaman Polresta Solo, jalan Adi Sucipto, Selesa (7/5/2013) pagi. Para peserta terdiri Polresta Solo, Brimob Datesemen C, TNI, Satpol PP, hingga Linmas. "Hari ini adalah apel terakhir semua elemen yang terlibat dalam pengamanan Pilgub. Sebab tanggal 9 Mei nanti masa kampanye," kata Kapolres.

Menurut Kapolres, seluruh personil sudah siap mengamankan tahapan Pilgub mulai dari kampanye hingga saat pencoblosan. Polresta Solo mengerahkan sekitar 700 personil. Jumlah itu masih dibantu oleh prajurit dari TNI. "Kita juga didukung oleh Linmas yang jumlahnya sekitar 2 ribuan personil," ujar Kapolres lagi.

Saat ini, sejumlah surat suara sudah masuk ke Kota Bengawan. Surat suara sedang dilipat sebelum kembali didistribusikan. Kapolres memastikan personilnya juga ikut melakukan mengawal surat suara tersebut. Keberdaan logistik Pilgub dijaga oleh enam personil gabungan polisi dan Linmas.

Agar pelaksanaan kampanye yang berlangsung selama 14 hari bisa berjalan aman, Polres menggandeng pimpinan partai politik. Para pimpinan partai diminta untuk bisa memberikan arahan kepada seluruh massanya agar tertib saat kampanye. "Kita ada tim khusus yang mengurusi masalah pelanggaran di Pilgub. Bila memang mengarah ke pidana, akan kita proses," ujar Kapolres. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved