Penembakan di Solo
Persempit Gerak Teroris, TNI AD dan Satpol PP Ikut Bantu Polisi
Polres Klaten menerjukan sekitar 46 personil. Sedangkan Kodim sebanyak 18 orang dan Satpol PP Klaten sejumlah 18 anggota
Penulis: oda |
Laporan Reporter Tribun Jogja, Obed Doni Ardiyanto
TRIBUNJOGJA.COM, KLATEN - Dandim 0723 Klaten, Letkol (Kav) Puji Setyono, menambahkan razia perbatasan tersebut dilakukan untuk mempersempit area para pelaku penembakan yang saat ini masih diburu pihak berwajib.
"Kami juga ikut dalam kegiatan ini untuk melakukan antisipasi. Dalam setiap tim, kami menerjunkan dua personil," tambahnya.
Dalam razia yang dilakukan di sembilan titik yang difokuskan di perbatasan Klaten dengan kabupaten/kota lainnya, Polres Klaten menerjukan sekitar 46 personil. Sedangkan Kodim sebanyak 18 orang dan Satpol PP Klaten sejumlah 18 anggota. (*