Angkutan Lebaran 2012
Dishub Klaten Cek Kelengkapan Keamanan Bus
Pemeriksa kondisi bus antara lain meliputi lampu, rem, wiper, emisi bahan bakar dan kondisi ban.
Penulis: oda | Editor: Iwan Al Khasni
TRIBUNJOGJA.COM, KLATEN — Dinas Perhubungan (Dishub) Klaten melakukan pengecekan sejumlah bus yang mangkal di Terminal Jonggrangan, Klaten, Kamis (9/8/2012).
Pemeriksaan tersebut dilakukan agar bus layak digunakan untuk mengangkut para pemudik. Pemeriksa kondisi bus antara lain meliputi lampu, rem, wiper, emisi bahan bakar dan kondisi ban.
“Dalam rangka Lebaran ini pemeriksaan akan dilakukan secara berkala. Tujuannya agar kenyamanan penumpang atau pemudik terjamin selama perjalanan. Selain uji emisi, pemeriksaan kami fokuskan terutama pada rem, kelistrikan, wiper dan ban,” kata Kasi Teknik Kelaikan Kendaraan Dishub Klaten, Joko Suwanto, di Klaten, Kamis (9/8/2012).
Pemeriksaan dilakukan, baik kondisi fisik luar, maupun kondisi di dalam bus. “Beberapa hal yang diperiksa di bagian dalam bus yakni ada tidaknya perlengkapan pertolongan pertama pada kecelakaan (P3K), pintu darurat, pemukul kaca saat dibutuhkan, dan sebagainya,” ujarnya saat ditemui wartawan di Terminal Jonggrangan.
Saat menguji satu per satu emisi bus yang berada di Terminal Jonggrangan dengan alat penguji emisi kendaraan, beberapa bus terbukti emisinya melebihi ambang batas yang telah ditentukan.
“Emisi gas buangnya tidak boleh melebihi 70 ppm per volume. Untuk kendaraan buatan di atas tahun 2000 ambang batas emisinya kurang dari 70. Jadi ketebalan asapnya lebih sedikit,” jelasnya.
Bila pihaknya menemukan ada bus yang melanggar, maka pihaknya akan memberikan sanksi agar bus yang bersangkutan tidak beroperasi atau dipulangkan.
“Sanksi pemberian tilang bagi bus yang melanggar aturan surat-surat resmi bus. Jika remnya tidak layak, maka akan kami pulangkan hingga pemilik bus memperbaikinya,” imbuhnya Joko. (*)