Angkutan Lebaran 2012

Daop VI Yogya Siapkan Empat KA Ekstra

Sebanyak empat kereta ekstra PT KAI Daop VI Yogyakarta yang bisa mengangkut ribuan penumpang telah dipersiapkan.

Penulis: Ikrob Didik Irawan |

Laporan Reporter Tribun Jogja, Ikrob Didik Irawan

TRIBUNJOGJA.COM, SOLO - PT KAI Daops VI Yogyakarta mulai melakukan langkah antisipasi untuk membludaknya penumpang pada arus mudik lebaran tahun ini. Sebanyak empat kereta ekstra yang bisa mengangkut ribuan penumpang  telah dipersiapkan.

Humas PT KAI Doaps VI Yogyakarta, Eko Budiyanto mengatakan, empat kereta eksekutif ekstra tersebut adalah KA Argo Lawu, KA Argo Dwipangga, KA Sancaka, dan KA Lodaya. Kereta-kereta itu akan mulai dijalankan untuk melayani para pemudik selama 11 hari, yakni pada 14 hingga 26 Agustus mendatang.

"Memang kereta tambahan hanya kereta eksekutif saja. Kami yakin empat kereta tambahan bisa untuk mengantisipasi jumlah pemudik jika membludak," kata Eko, Selasa (19/6).

KA  Argo Lawu dan Argo Dwipangga yang melayani penumpang dengan rute Solo-Jakarta berangkat dari Stasiun Solo Balapan. Kemudian kereta Sancaka berangkat dari Stasiun Tugu Yogyakarta menuju Stasiun Gubeng Surabaya. Lantas kereta Lodaya tujuan Bandung berangkat dari Stasiun Solo Balapan.

Menurut Eko, dari empat kereta itu, jadwal yang sudah pasti adalah Argo Lawu Lebaran. "KA Argo Lawu ekstra Lebaran akan diberangkatkan di malam hari. Sementara Argo Lawu reguler jadwal keberangkatannya di pagi hari," kata Eko.

Sedangkan jadwal untuk tiga kereta tambahan lainnya masih dalam proses pembahasan. Eko menjelaskan, Argo Lawu dan Argo Dwipangga ekstra Lebaran masing-masing menyediakan 700 kursi. Sedangkan Sancaka bisa membawa 1.824 penumpang dan Lodaya mampu mengangkut 1.876 penumpang. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved