Mobile Legend: Lima Rekomendasi Hero EXP Lane Terkuat di Patch Saat Ini

Di bawah ini ada beberapa hero yang pada patch saat ini sangat cocok, baik itu dari segi ketahanan, team fight, dan inisiasi dalam perang.

Penulis: Tribun Jogja | Editor: Iwan Al Khasni
https://mobilelegends.com
Lima hero terkuat saat ini di EXP Lane. 

Ringkasan Berita:
  • Alice si Ratu Late Game hingga Gloo sang Raja Crowd Control, masing-masing punya peran unik yang bikin team fight makin sulit diprediksi.
  • Beberapa di antaranya bahkan bisa menahan tiga lawan sekaligus dan tetap tak tumbang.
  • Temukan build, keunggulan, dan alasan kenapa kelima hero ini wajib kamu pertimbangkan sebelum naik rank lagi.

TRIBUNJOGJA.COM - Patch terbaru mobile legend kembali mengguncang meta permainan mobile legend.

Terutama di jalur EXP Lane, yang kini menjadi kunci keseimbangan antara pertahanan dan inisiasi tim.

Sejumlah hero mengalami perubahan signifikan, baik dari segi damage, durability, maupun mobilitas.

Hal ini membuat persaingan dalam EXP lane ini semakin ketat.

Para pemain pun dituntut lebih cermat memilih hero EXP yang tidak hanya kuat dalam duel satu lawan satu.

Namun juga harus mampu memberikan kontribusi besar saat team fight berlangsung.

Di bawah ini ada beberapa hero yang pada patch saat ini sangat cocok, baik itu dari segi ketahanan, team fight, dan inisiasi dalam perang.

Berikut Lima Hero Kuat EXP Lane

1. Alice, Ratu Late Game yang Sulit Dimatikan

Alice kembali menunjukkan keganasannya di meta kali ini. 

Hero mage-tank ini dikenal dengan kemampuan sustain luar biasa dan potensi snowball yang menakutkan. 

Melalui Flowing Blood, Alice bisa melakukan rotasi cepat antar lane sekaligus membuka peluang gank.

Kekuatan utamanya terletak pada skill Ultimate Blood Ode, yang memberinya lifesteal besar di area luas. 

Semakin lama permainan berlangsung, semakin tinggi pula stack dari pasif Blood Ancestry-nya. 

Hal ini menjadikannya makin tebal dan mematikan di late game.

Di tangan pemain yang sabar dan tahu momentum, Alice bisa menjadi mimpi buruk bagi hero melee mana pun di EXP Lane. 

Sumber: Tribun Jogja
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    Berita Populer

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved