5 Fitur Utama moto g67 POWER, dari Baterai 7000mAh hingga Kamera Sony LYTIA 50MP
Motorola kembali menghadirkan lini terbaru dari seri G melalui moto g67 POWER, yang kini resmi hadir di Indonesia. Ini keunggulan dan spesifikasinya.
Penulis: Bunga Kartikasari | Editor: Bunga Kartikasari
Ringkasan Berita:
- Moto g67 POWER mengusung baterai 7000mAh salah satu yang terbesar di kelasnya namun tetap memiliki bodi ramping berkat teknologi Silikon Karbon.
- Menggunakan sensor 50MP Sony LYTIA 600 dengan sensitivitas cahaya tinggi, ponsel ini mendukung perekaman 4K pada kamera utama, ultrawide 8MP, dan kamera depan 32MP. Fitur seperti All-Pixel Focus, Auto Night Vision, dan integrasi Google Photos AI meningkatkan kualitas hasil foto dan video.
TRIBUNJOGJA.COM - Motorola kembali menghadirkan lini terbaru dari seri G melalui moto g67 POWER, yang kini resmi hadir di Indonesia.
Perangkat ini membawa perpaduan antara daya besar, desain ramping, dan ketahanan yang kuat di kelas menengah.
Menurut Bagus Prasetyo, Country Head Motorola Indonesia, moto g67 POWER dirancang untuk menjawab kebutuhan pengguna yang ingin smartphone tahan lama dengan performa stabil.
“Kami menghadirkan inovasi yang benar-benar bermanfaat, dengan kombinasi daya besar, kamera berkualitas, dan desain premium,” ujarnya.
Berikut lima hal menarik dari moto g67 POWER yang patut diperhatikan.
1. Baterai Besar, Desain Tetap Ramping
Salah satu keunggulan utama dari moto g67 POWER adalah baterai 7000mAh, salah satu yang terbesar di segmennya. Uniknya, kapasitas besar ini tetap dibalut desain ramping berkat teknologi Silikon Karbon.
Motorola mengklaim baterainya mampu bertahan hingga 58 jam penggunaan, atau sekitar dua hari lebih tanpa pengisian ulang.
Dalam simulasi, ponsel ini dapat memutar musik selama 130 jam, streaming video 33 jam, dan bermain gim hingga 26 jam.
Teknologi Battery Care 2.0 juga hadir untuk mengoptimalkan pola pengisian agar umur baterai tetap panjang.
2. Kamera 50MP Sony LYTIA, Rekam 4K di Semua Lensa
Di sektor kamera, moto g67 POWER dibekali sensor 50MP Sony LYTIA 600, yang dikenal memiliki sensitivitas cahaya tinggi dan hasil foto tajam di berbagai kondisi. Kamera ini mampu merekam video 4K dari semua kamera, termasuk ultrawide 8MP dan kamera depan 32MP.
Fitur tambahan seperti All-Pixel Focus, Auto Night Vision, dan AI Photo Enhancement Engine membuat hasil foto lebih cepat fokus dan natural.
Pengguna juga bisa memanfaatkan integrasi Google Photos AI seperti Magic Eraser dan Photo Unblur untuk pengeditan praktis langsung di ponsel.
Baca juga: OPPO Find X9 & Find X9 Pro: Dua Flagship dengan Spesifikasi Maksimal
3. Performa Andal dengan Snapdragon 7s Gen 2
Ditenagai Snapdragon 7s Gen 2 4nm, moto g67 POWER menawarkan performa efisien untuk multitasking dan bermain gim.
Perangkat ini membawa RAM 8GB yang bisa diperluas hingga 24GB dengan RAM Boost, serta penyimpanan 256GB UFS 2.2.
Untuk konektivitas, tersedia dukungan 5G 11 band, Wi-Fi 6, dan VoNR, menjadikannya salah satu perangkat dengan jaringan paling lengkap di kelas menengah.
4. Desain Premium dan Ketahanan Ekstrem
| Harga dan Spesifikasi Motorola Edge 70: Smartphone Ultra-Tipis dengan Kamera 50MP di Semua Sisi |
|
|---|
| Ini Spesifikasi Lengkap Moto g86 Power 5G, Baterai Jumbo hingga Kamera 50MP |
|
|---|
| Mengenal Motorola Edge 60 Pro, Smartphone dengan AI Key |
|
|---|
| Spesifikasi Motorola edge 60 pro: Kombinasi AI Cerdas, Kamera Mumpuni, dan Layar Imersif |
|
|---|
| Daftar HP yang Tidak Bisa Digunakan untuk Aplikasi WA pada 2024 Ini, Siap-siap Ganti yang Baru |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.