Rekomendasi Laptop AI: ACER Swift Go 14 AI Cocok untuk Mahasiswa
ACER sebagai merek komputer global yang telah lama berkecimpung dalam dunia laptop dikenal dengan inovasi dan keandalan produknya.
Penulis: Tribun Jogja | Editor: Joko Widiyarso
Ringkasan Berita:
- Acer dikenal sebagai merek global yang inovatif dan andal dalam menghadirkan berbagai laptop untuk kebutuhan beragam.
- Seri Swift, termasuk Swift Go 14 AI, fokus pada portabilitas dan performa tinggi untuk pengguna aktif.
- Swift Go 14 AI hadir dengan fitur “AI” dan “Copilot+ PC” yang mendukung produktivitas modern berbasis kecerdasan buatan.
- Cocok untuk mahasiswa, laptop Swift Go 14 AI menawarkan desain ringan, performa tangguh, dan konsep futuristik.
TRIBUNJOGJA.COM - ACER sebagai merek komputer global yang telah lama berkecimpung dalam dunia laptop dikenal dengan inovasi dan keandalan produknya.
Acer menawarkan rangkaian laptop yang memenuhi kebutuhan berbeda mulai dari gaming, profesional hingga edukasi satu dari lainnya seri Swift yang mengutamakan portabilitas dan performa.
Seri Swift ini hadir Swift Go 14 AI, sebuah laptop yang menyasar pengguna yang membutuhkan perangkat ringan namun tangguh untuk berbagai aktivitas.
Dengan branding yang menonjolkan fitur “AI” dan “Copilot+ PC”, Swift Go 14 AI menunjukkan bahwa Acer ingin membawa era baru produktivitas dengan dukungan kecerdasan buatan.
Bagi mahasiswa yang sering berpindah lokasi, mengikuti perkuliahan daring, mengerjakan tugas dan proyek, laptop ini tampak sebagai salah satu pilihan menarik.
Kombinasi desain, fitur dan konsep AI yang ditawarkan menjadikan Swift Go 14 AI bukan hanya laptop biasa, tetapi perangkat yang “siap masa depan”.
Dengan demikian, Acer melalui Swift Go 14 AI menegaskan posisinya sebagai merek yang mengakomodasi kebutuhan generasi muda dan mahasiswa aktif.
Baca juga: 5 Inovasi Teknologi ASUS 2025: Dari Laptop AI hingga Konsol Gaming Portabel
Spesifikasi Swift Go 14 AI
Laptop Swift Go 14 AI dilengkapi dengan sistem operasi Windows 11 Home.
Di bagian performa, ia menggunakan arsitektur silikon berbasis ARM yang hemat daya dan dioptimalkan untuk multitasking dan tugas berat.
Fitur AI-NPU (Neural Processing Unit) hingga 45 TOPS memungkinkan pemrosesan kecerdasan buatan secara lokal — mendukung fitur seperti “Recall”, “Cocreator”, hingga pengoptimalan panggilan video.
Memori hingga 32 GB LPDDR5x memberi ruang yang lega untuk membuka banyak tab browser, aplikasi, serta project kuliah yang berat.
Daya tahan baterainya diklaim hingga 28 jam dalam skenario tertentu, cocok untuk penggunaan sepanjang hari tanpa sering cari colokan.
Layar hadir dengan resolusi hingga 2,5K, serta kamera QHD dengan Windows Studio Effects untuk kualitas video call yang unggul.
Untuk konektivitas, terdapat dukungan Wi-Fi 7 yang memberikan kecepatan tinggi dan latensi rendah — sangat mendukung aktivitas daring atau streaming.
Desainnya juga tipis dan ringan dengan sasis aluminium potongan berlian, engsel 180°-flip, menjadi salah satu laptop yang mudah dibawa ke kampus atau ruang kelas.

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.