OPPO A6 5G Resmi Hadir: Baterai Badak, Tahan Air, Menggunakan Layar 120Hz

Oppo kembali memperkuat jajaran ponsel kelas menengahnya, melalui peluncuran OPPO A6 Pro 5G.

Penulis: Tribun Jogja | Editor: Joko Widiyarso
https://www.oppo.com/id/
Desain keren HP OPPO A6 Pro 5G 

OPPO A6 Pro 5G, dirancang menggunkan sistem VC SuperCool, yang menyebarkan panas dengan cepat serta efisien untuk menjaga performa tetap stabil dan anti lag. 

Bagian yang paling menonjol terletak pada baterainya dengan kapasitas 7.000 mAH, dan didukung dengan pengisian cepat 80 W SuperVOOC. 

Dikutip dari website Oppo Indonesia, OPPO A6 Pro 5G mampu mengisi dari 0 persen sampai 100 persen hanya dengan waktu 40 – 60 menit. 

4. Kamera

OPPO A6 Pro 5G membawa konfigurasi kamera utama 50 MP dan kamera depan 16 MP. 

Hasil jepretan kamera OPPO A6 Pro 5G terbilang cukup tajam, meskipun bukan tipe hp yang memliki perangkat fotografi profesional. 

Kamera depan dengan 16 MP juga menghasilkan swafoto yang natural. cocok bagi para pengguna aktif media sosial.

Memang hasil foto dari OPPO A6 Pro 5G cukup bagus, namun mulai kehilangan detail pada saat malam hari.

Dengan demikian, OPPO A6 Pro 5G ini tidak dianjurkan bagi pengguna yang mengejar kinerja profesional.

Spesifikasi OPPO A6 Pro 5G
OPPO A6 Pro 5G, Ditenagai Prosesor Mediatek Dimensity 6300

 

5. Harga dan Ketersediaan

OPPO A6 Pro 5G dibandrol dengan harga Rp 4 juta hingga Rp 4,8 juta, tergantung varian RAM dan kapasitas penyimpanan. 

Ponsel ini juga hadir dalam berbagai pilihan warna elegan seperti Lunar Titanium dan Stellar Black.

Secara keseluruhan OPPO A6 Pro 5G hadir sebagai jawaban bagi pengguna yang menginginkan ponsel kuat, tahan lama, dan premium namun dengan harga yang terjangkau. 

Selain itu dengan ketahanan yang tinggi dan baterai yang badak, OPPO A6 Pro 5G cocok untuk pekerja lapangan, pelajar aktif, maupun pengguna yang sering berpergian tanpa khawatir kehabisan daya. 

Sumber: Tribun Jogja
Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved