Berita PSS Sleman

Pengakuan Coach RD Tak Mudah Curi Poin di Kandang PSS Sleman

Persipura membawa pulang satu poin berharga dari kandang PSS Sleman setelah menahan imbang tuan rumah 0-0 di Stadion Maguwoharjo

Penulis: Almurfi Syofyan | Editor: Iwan Al Khasni
TRIBUN JOGJA / Almurfi Syofyan
Pelatih Persipura Jayapura, Rahmad Darmawan saat memberikan keterengan pers usai laga di Stadion Maguwoharjo, Sabtu (1/11/2025) malam. 
Ringkasan Berita:PSS Sleman tetap berada di puncak klasemen dengan 19 poin. Persipura Jayapura masih bertahan di posisi keempat
 
Pengakuan Rahmad Darmawan Sulit Curi Poin dari PSS Sleman

TRIBUNJOGJA.COM, SLEMAN - Persipura Jayapura berhasil membawa pulang satu poin berharga dari kandang PSS Sleman setelah menahan imbang tuan rumah 0-0 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (1/11/2025) malam. 

Hasil ini menjadi capaian penting bagi tim Mutiara Hitam yang tampil disiplin menghadapi tekanan dari pemuncak klasemen Grup Timur Championship 2025/2026.

Pelatih Persipura, Rahmad Darmawan, mengakui bahwa laga melawan PSS bukanlah pertandingan yang mudah. 

Bermain di hadapan lebih dari 13 ribu pendukung tuan rumah, anak asuhnya harus berjuang keras menahan gempuran demi gempuran dari Laskar Sembada.

"Tentu enggak mudah kita bisa mengambil satu poin di kandang pimpinan klasemen, Sleman. Dan tentu saya harus berterima kasih juga kepada semua pemain yang sudah memberikan semua kemampuannya, motivasinya dengan begitu baik. Selamat buat mereka," ujarnya.

Peluang Gol

Menurut pelatih yang akrab disapa Coach RD itu, kedua tim sama-sama punya peluang mencetak gol, meski dengan gaya bermain berbeda. 

PSS mengandalkan kombinasi permainan cepat dan umpan-umpan tinggi, sedangkan Persipura lebih banyak mengandalkan kecepatan dalam serangan balik.

"Kita sama-sama punya peluang, hanya berbeda caranya. Kalau Sleman punya peluang dengan kombinasi play dan mencoba main tinggi, sementara kita punya peluang dari situasi counter-attack. Jadi, hasil 0-0 ini saya pikir cukup ideal," lanjutnya.

Rahmad juga menyinggung soal rotasi pemain yang ia lakukan, khususnya di lini belakang. 

Keputusan itu diambil setelah tim analisis Persipura mempelajari karakter permainan PSS yang agresif di kandang sendiri.

"Kita memberi ruang kepada tim analis untuk menjelaskan tentang tim lawan, dari situ kita tentukan strategi yang tepat. Bisa saja strategi itu kadang meleset, tapi hari ini berjalan dengan baik," jelasnya.

Rahmad berharap konsistensi dan disiplin yang ditunjukkan para pemain bisa terus berlanjut di pertandingan-pertandingan berikutnya.

"Setiap lawan punya karakter berbeda, jadi pemahaman terhadap game plan juga berbeda. Saya berharap pemain-pemain bisa terus beradaptasi cepat dengan apa yang sudah kita latih," tutupnya.

Dengan hasil imbang ini, Persipura Jayapura masih bertahan di posisi keempat klasemen sementara Grup Timur dengan 14 poin. 

Sementara itu, PSS Sleman tetap berada di puncak dengan 19 poin, namun keunggulan mereka atas rival di bawahnya mulai terpangkas. (mur)

PSS Sleman: Jarak Poin di Puncak Klasemen Pegadaian Championship Terpangkas

Sumber: Tribun Jogja
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    Berita Populer

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved