Mobile Legends

Rekomendasi Item dan Cara Laning Phase Yi Sun-Shin: Auto Win Streak

Yi Sun-Shin atau YSS adalah hero marksman-assassin yang sangat unik karena bisa menyerang dari jarak jauh dan dekat.

Penulis: Tribun Jogja | Editor: Iwan Al Khasni
capture Apk Mobile Legend
Yi Sun-Shin atau YSS adalah hero assassin yang sangat unik karena bisa menyerang dari jarak jauh dan dekat. 

Ringkasan Berita:
  • YSS bisa bertarung jarak jauh dengan busur atau jarak dekat dengan pedang.
  • Mampu memberikan damage besar sejak early game jika farming efisien.
  • Mountain Shocker memberikan damage ke seluruh map dan membuka posisi musuh.
  • Cocok untuk jungler agresif dengan rotasi cepat dan kontrol permainan kuat.

TRIBUNJOGJA.COM - Yi Sun-Shin atau YSS adalah hero marksman-assassin yang sangat unik karena bisa menyerang dari jarak jauh dan dekat.

Senjatanya yang bisa berubah dari busur ke pedang membuat gaya bermainnya sangat fleksibel.

Yi Sun-Shin dikenal sebagai salah satu hero dengan damage tinggi sejak early game jika farming-nya efisien.

Ultimate miliknya, Mountain Shocker, bisa memberikan damage global sekaligus membuka posisi musuh di seluruh map.

Selain itu, YSS memiliki mobilitas tinggi yang membuatnya sulit ditangkap oleh lawan.

Hero ini sangat cocok untuk pemain yang suka gaya bermain agresif dan cepat rotasi.

YSS sering menjadi pilihan favorit para jungler karena kemampuannya mendominasi permainan dari awal hingga akhir.

Baca juga: Mobile Legend: Build Hilda Rusuh Buff Musuh, Jungler Musuh Auto Pusing

Rekomendasi Item Yi Sun-Shin

Dalam build YSS, kombinasi antara damage, lifesteal, dan critical adalah kunci utama.

Item pertama yang wajib dibeli adalah Ice Hunter Tpugh Boots, untuk menambah damage terhadap creep.

Gunakan Hunter Strike yang akan menambahkan physical penetration, War Axe, dan Endless Battle yang memberikan lifesteal, cooldown reduction, dan true damage yang sangat berguna dalam duel satu lawan satu.

Setelah itu, Malefic Roar dan Blade of Despair menjadi pasangan ideal untuk meningkatkan critical dan Physical

Dengan build ini, YSS bisa membunuh core lawan hanya dalam beberapa tembakan saja.

Cara Laning Phase Yi Sun-Shin (Jungler)

Sebagai jungler, YSS harus memanfaatkan skill 1 untuk mempercepat rotasi antar buff dan jungle.

Fokus pertama adalah mengambil red buff agar damage serangan lebih maksimal saat farming dan ganking.

Setelah itu, bantu lane terdekat seperti mid atau exp lane jika ada peluang kill.

Sumber: Tribun Jogja
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved