Resep Ayam Bakar Madu untuk Weekend: Manis, Gurih dan Bikin Ketagihan
Weekend atau hari libur merupakan momen yang pas untuk mencoba masakan spesial di rumah.
Penulis: Tribun Jogja | Editor: Muhammad Fatoni
TRIBUNJOGJA.COM - Weekend atau hari libur merupakan momen yang pas untuk mencoba masakan spesial di rumah.
Setelah sibuk beraktivitas sepanjang minggu, tentu menyenangkan bisa berkumpul dengan keluarga sambil menikmati hidangan istimewa.
Salah satu menu yang cocok untuk akhir pekan adalah Ayam Bakar Madu.
Perpaduan rasa manis, gurih, dan aroma bakaran yang harum dijamin bikin makan bersama semakin hangat dan menggugah selera.
Kalau biasanya ayam bakar identik dengan bumbu kecap, kali ini tambahan madu memberikan sentuhan rasa unik yang lebih lezat. Yuk, simak resep lengkapnya di bawah ini!
Bahan-Bahan
1. 1 ekor ayam, potong 8–12 bagian
2. 3 sdm madu asli
3. 4 sdm kecap manis
4. 2 sdm saus tiram
5. 1 sdm kecap asin
6. 2 sdm margarin atau minyak goreng
7. 2 sdm air jeruk nipis
Bahan Halus
1. 6 siung bawang putih
2. 5 siung bawang merah
3. 1 ruas jahe
4. 1 ruas kunyit
5. 1 sdt ketumbar sangrai
6. Garam dan merica secukupnya
Cara Membuat Ayam Bakar Madu
1. Cuci ayam hingga bersih lalu beri perasan air jeruk nipis dan diamkan selama 15 menit kemudian bilas kembali.
2. Lalu tumis bumbu halus hingga harum dan tambahkan kecap manis, saus tiram, kecap asin, dan madu.
3. Kemudian masukkan ayam ke dalam bumbu yang sudah ditumis lalu beri sedikit air. Aduk ayam sampai tercampur rata dengan bumbu dan ungkep hingga matang dan bumbu meresap sempurna.
4. Siapkan teflon atau penggorengan yang telah diolesi dengan sedikit mentega, lalu bakar ayam dengan api kecil. Sesekali sambal diolesi dengan sisa bumbu madu agar lebih meresap
5. Apabila sudah matang sempurna, angkat ayam dan siap disajikan dengan nasi hangat dan lalapan sambal segar.
Resep ayam bakar madu ini sangat cocok dijadikan menu utama di akhir pekan bersama keluarga atau sahabat.
Rasanya yang manis dan gurih pastinya membuat ketagihan karena cara membuatnya pun juga tidak sulit.
Dengan bahan sederhana dan langkah mudah, Tribunners bisa menghadirkan masakan istimewa ala resto di rumah. (MG Kartika Larasati)
Bahan-bahan
Bahan-bahan
- 1 ekor ayam, potong 8–12 bagian
- 3 sdm madu asli
- 4 sdm kecap manis
- 2 sdm saus tiram
- 1 sdm kecap asin
- 2 sdm margarin atau minyak goreng
- 2 sdm air jeruk nipis
Bahan Halus
- 6 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
- 1 ruas jahe
- 1 ruas kunyit
- 1 sdt ketumbar sangrai
- Garam dan merica secukupnya
Langkah Pembuatan
Cara Membuat Ayam Bakar Madu
1. Cuci ayam hingga bersih lalu beri perasan air jeruk nipis dan diamkan selama 15 menit kemudian bilas kembali.
2. Lalu tumis bumbu halus hingga harum dan tambahkan kecap manis, saus tiram, kecap asin, dan madu.
3. Kemudian masukkan ayam ke dalam bumbu yang sudah ditumis lalu beri sedikit air. Aduk ayam sampai tercampur rata dengan bumbu dan ungkep hingga matang dan bumbu meresap sempurna.
4. Siapkan teflon atau penggorengan yang telah diolesi dengan sedikit mentega, lalu bakar ayam dengan api kecil. Sesekali sambal diolesi dengan sisa bumbu madu agar lebih meresap
5. Apabila sudah matang sempurna, angkat ayam dan siap disajikan dengan nasi hangat dan lalapan sambal segar.
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.