5 Tips agar Khusuk Saat Salat

Pernahkah Anda merasa tubuh sudah berdiri di atas sajadah, tetapi hati masih melayang ke mana-mana? Mulut melafalkan bacaan, namun pikiran kemana

Penulis: Tribun Jogja | Editor: Joko Widiyarso
Unsplash: Salat
ILUSTRASI orang sedang melakukan salat namun tidak khusyuk (Unsplash) 

TRIBUNJOGJA.COM- Pernahkah Anda merasa tubuh sudah berdiri di atas sajadah, tetapi hati masih melayang ke mana-mana?

Mulut melafalkan doa dan bacaan salat, namun pikiran justru sibuk memikirkan pekerjaan atau bahkan hal sepele?

Mengapa salat yang seharusnya menjadi momen paling tenang bersama Allah sering kali terasa hambar dan kosong?

Lalu, bagaimana cara agar salat bisa benar-benar menenangkan jiwa dan menghadirkan rasa dekat kepada Allah?

Dilansir dalam buku Celebrating Islamic Thought for Peace, Happiness and Prosperity terbitan Citapustaka Media, M.Iqbal Irham menjelaskan salat bukan hanya sekadar gerakan, melainkan keseriusan, kedisiplinan, perjuangan, dan kehadiran hati (hudhûrul qalb).

Lantas, bagaimana cara agar salat kita lebih khusuk? Berikut lima tips yang dapat Anda praktikkan.

1. Memperdalam Pemahaman Bacaan Salat

Khusuk tidak mungkin hadir jika kita tidak memahami makna bacaan salat.

Dengan mengetahui arti dari doa-doa dalam salat, seseorang akan lebih meresapi maknanya.

Dilansir dari buku yang sama, khusyû’ secara bahasa berarti takut, tunduk, tenang, dan merendahkan diri.

Ketika hati Anda tunduk, maka anggota tubuh pun akan ikut tunduk.

Maka, pemahaman bacaan salat adalah pintu utama menghadirkan hati dalam ibadah.

2. Bersikap Tenang dan Menyiapkan Diri

Salat sebaiknya tidak dilakukan dengan tergesa-gesa.

Dan diantara perkara yang sangat disayangkan, sebagian orang-orang yang shalat apabila ia bangkit dari ruku’ segera tunduk untuk sujud sebelum ia sempurna berdiri.

Dan barangsiapa yang melakukan hal tersebut, maka tidak sah salatnya karena ia telah meninggalkan satu rukun dari rukun-rukun salat.

Dan dengan perbuatan tersebut, disamkan dengan pencurian dalam hadis, Nabi kita Sallallahu ‘Alaihi wa Sallam pernah bersabda:

Sumber: Tribun Jogja
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved