Polisi Ungkap Identitas Mayat Perempuan di Sungai Celeng Bantul
Kasi Humas Polres Bantul, Iptu Rita Hidayanto, mengungkapkan, identitas perempuan itu tak lain Bernama Suparni
Penulis: Neti Istimewa Rukmana | Editor: Yoseph Hary W
Ringkasan Berita:
- Identitas mayat perempuan yang mengapung di Sungai Celeng, Bantul akhirnya terungkap.
- Polisi mengungkap, identitas mayat perempuan itu adalah Suparni (55), warga Kalurahan Sabdodadi, Kapanewon Bantul, Kabupaten Bantul.
- Kepolisian dan tim medis tidak menemukan tanda-tanda penganiayaan pada tubuh perempuan itu.
TRIBUNJOGJA.COM, BANTUL - Polisi berhasil mengungkap identitas temuan mayat perempuan yang mengapung di Sungai Celeng, Numpukan, Kalurahan Karangtengah, Kapanewon Imogiri, Kabupaten Bantul, DI Yogyakarta pada Minggu (9/11/2025) pagi.
Kasi Humas Polres Bantul, Iptu Rita Hidayanto, mengungkapkan, identitas perempuan itu tak lain Bernama Suparni (55), warga Kalurahan Sabdodadi, Kapanewon Bantul, Kabupaten Bantul.
Mengetahui identitas itu, polisi langsung memberitahu kepada keluarga korban.
"Pihak keluarga korban yang diwakili Kepala Dukuh Manding dan warga datang ke tempat kejadian perkara, melihat mayat tersebut menyatakan bahwa benar korban adalah Ibu Suparni yang beralamat di Sabdodadi," bebernya kepada awak media.
Jenazah korban kemudian diserahkan ke pihak keluarga korban dan telah dibawa ke rumah duka untuk segera dilakukan pemakaman.
Kendati begitu, Rita menyampaikan bahwa sampai saat ini belum diketahui bagaimana korban bisa sampai ke lokasi kejadian.
"Tidak ada keterangan (korban bisa sampai di lokasi kejadian)," ungkap Rita.
Tidak ada tanda kekerasan
Di sisi lain, Rita menyampaikan bahwa dari hasil pemeriksaan oleh pihak Puskesmas Imogiri dan INAFIS Polres Bantul terhadap tubuh korban tidak ditemukan tanda-tanda penganiayaan.
"Namun ditemukan memar di punggung dan tangan kiri korban. Korban diperkirakan meninggal dunia sekitar delapan sampai 12 jam yang lalu," jelas Rita.
Diberitakan sebelumnya, mayat seorang perempuan atau Mrs. X ditemukan mengambang di aliran Sungai Celeng, Numpukan, Kalurahan Karangtengah, Kapanewon Imogiri, Kabupaten Bantul, DI Yogyakarta, pada Minggu (9/11/2025) sekitar pukul 09.45 WIB.
Mayat itu ditemukan oleh anak-anak saat sedang bermain sepeda di dekat lokasi kejadian. Temuan itu kemudian diteruskan ke sejumlah warga setempat atau dekat lokasi kejadian yang sedang melakukan gotong royong.(nei)
| Persiba Bantul Siap Tempur di Grup D Liga Nusantara 2025/2026, Kickoff 29 November |
|
|---|
| Mayat Perempuan Tanpa Identitas Ditemukan di Sungai Celeng Bantul |
|
|---|
| Hari Jadi ke-79, Kalurahan Ringinharjo Ingin Kembangkan UMKM dan Optimalkan Bank Sampah |
|
|---|
| Sriharjo Forest Trail Run Jadi Panggung Promosi Produk UMKM DIY |
|
|---|
| Herry Fahamsyah Terpilih Jadi Ketua DPD PAN Bantul |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.