Harga Emas

Harga Emas Antam 10 November 2025 Merangkak Naik, 5 Gram Kini Rp 11,35 Juta

Harga emas Antam logam mulia terbaru hari ini, Senin, 10 November 2025, tercatat mengalami kenaikan. 

Penulis: Tribun Jogja | Editor: Ikrob Didik Irawan
Kompas.com
Ilustrasi: Harga Emas Hari Ini 
Ringkasan Berita:
  • Harga emas Antam naik pada Senin, 10 November 2025, emas 1 gram kini dibanderol Rp 2.307.000, naik Rp 8.000 dari hari sebelumnya.
  • Kenaikan juga terjadi pada ukuran lain, seperti 0,5 gram menjadi Rp 1.203.500 dan 5 gram naik ke Rp 11.350.000.

 

TRIBUNJOGJA.COM – Harga emas Antam logam mulia terbaru hari ini, Senin, 10 November 2025, tercatat mengalami kenaikan. 

Berdasarkan informasi resmi dari Logam Mulia PT Aneka Tambang Tbk (Antam), harga emas hari ini untuk ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.307.000.

Kenaikan harga emas Antam tersebut mencapai Rp 8.000 dibandingkan hari sebelumnya, Minggu (9/11/2025). Harga tersebut belum termasuk pajak.

Selain itu, harga emas 0,5 gram juga naik menjadi Rp 1.203.500. Kenaikan ini menunjukkan tren positif di pasar emas logam mulia dalam beberapa hari terakhir.

Tak hanya itu, harga emas Antam 5 gram hari ini juga meningkat. Emas dengan ukuran tersebut kini dijual dengan harga Rp 11.350.000, naik Rp 40.000 dari hari sebelumnya (belum termasuk pajak).

Menurut laman resmi Logam Mulia Antam, perusahaan menawarkan berbagai pilihan harga emas batangan mulai dari ukuran 0,5 gram hingga 1.000 gram.

Baca juga: Semarak Puncak Honda Bikers Day 2025, Puluhan Ribu Bikers Bakal Serbu Garut

Antam juga menyediakan beragam seri emas logam mulia, seperti:

  1. Emas Batangan Gift Series
  2. Emas Batangan Selamat Idul Fitri
  3. Emas Batangan Imlek
  4. Emas Batangan Batik Seri III

Kenaikan harga emas hari ini dapat menjadi pertimbangan bagi investor dan masyarakat yang ingin membeli emas logam mulia sebagai aset investasi jangka panjang.

Melansir dari laman resminya berikut harga emas Antam Senin (10/11/2025):

  • Harga emas Antam hari ini 0.5 gram: Rp 1.203.500
  • ⁠⁠Harga emas Antam hari ini 1 gram: Rp 2.307.000
  • Harga emas Antam hari ini 2 gram: Rp 4.564.000
  • ⁠⁠Harga emas Antam hari ini 3 gram: Rp 6.828.000
  • ⁠Harga emas Antam hari ini 5 gram: Rp 11.350.000
  • Harga emas Antam hari ini 10 gram: Rp 22.620.000
  • ⁠Harga emas Antam hari ini 25 gram: Rp 56.385.000
  • ⁠Harga emas Antam hari ini 50 gram: Rp 112.605.000
  • Harga emas Antam hari ini 100 gram: Rp 225.060.000
  • Harga emas Antam hari ini 250 gram: Rp 562.340.000
  • Harga emas Antam hari ini 500 gram: Rp 1.124.400.000
  • ⁠⁠Harga emas Antam hari ini 1000 gram: Rp 2.247.600.000. (*)
Sumber: Tribun Jogja
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    Berita Populer

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved