Info Gempa : Wilayah Rusia Diguncang Gempa Bermagnitudo 8,7, Picu Peringatan Dini Tsunami di Pasifik
Gempa bumi bermagnitudo 8,7 mengguncang wilayah lepas pantai Rusia pada Rabu pagi waktu Indonesia
Penulis: Hari Susmayanti | Editor: Hari Susmayanti
TRIBUNJOGJA.COM - Gempa bumi bermagnitudo 8,7 mengguncang wilayah lepas pantai Rusia pada Rabu (30/7/2025) pagi waktu Indonesia.
Gempa berpusat di 133 kilometer tenggara Petropavlovsk-Kamchatsky, Semenanjung Kamchatka, Rusia.
Otoritas setempat langsung mengeluarkan peringatan potensi tsunami pascaterjadi gempa.
Berdasarkan Survei Geologi Amerika Serikat (USGS) gempa dahsyat yang mengguncang kawasan lepas pantai Rusia ini terjadi pada pukul 11.24 waktu setempat atau 06.24 WIB.
Gempa tersebut masuk kategori dangkal sehingga memperbesar potensi terjadinya tsunami.
Kawasan yang berpotensi diterjang tsunami berada di wilayah sekitar Pasifik.
Dikutip dari Tribun Manado, negara-negara yang masuk dalam daftar kewaspadaan antara lain Rusia dan Jepang, termasuk sejumlah wilayah Kepulauan Mariana Utara seperti Guam, Rota, Tinian, dan Saipan.
"Gempa dilaporkan cukup dangkal dan memiliki energi yang cukup besar untuk memicu gelombang tsunami," tulis USGS, seperti dikutip Xinhua dan The Guardian.
Hingga kini, otoritas setempat dan badan-badan meteorologi regional terus memantau situasi serta mengimbau warga untuk tetap waspada dan menjauhi garis pantai.
"Gempa dilaporkan tergolong dangkal dan cukup kuat untuk memicu gelombang atau tsunami," kata USGS.
Ancaman tsunami disebut juga meliputi Kepulauan Mariana Utara, termasuk Guam, Rota, Tinian, dan Saipan. (*)
Artikel ini sudah tayang di Tribun Manado.
| Gempa 7,5 SR Guncang Jepang, Ribuan Warga Mengungsi |
|
|---|
| Info Gempa Bumi 4,1M di Kuta Selatan Bali Hari Ini 15 November 2025 Pukul 20:33 WIB atau 21:33 |
|
|---|
| BMKG: Gempa 7,6 SR Jumat 10 Oktober 2025 Berpotensi Tsunami di Sulut dan Papua |
|
|---|
| BMKG Sebut Glagah Jadi Kalurahan Paling Siap Hadapi Potensi Gempa dan Tsunami di Pesisir Selatan |
|
|---|
| Kepala BMKG Sebut Glagah Kulon Progo Paling Siap Hadapi Potensi Gempa Bumi dan Tsunami |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jogja/foto/bank/originals/Ilustrasi-gempa-bumi-arti-gempa-siang-harimalam-hari.jpg)