Perahu Terbalik di Pantai Depok
BREAKING NEWS : Perahu Nelayan Pantai Depok Terbalik Diterjang Ombak Besar, Dua Nelayan Selamat
Sebuah perahu nelayan di Pantai Depok, Kalurahan Parangtritis, Kretek, Kabupaten Bantul, DI Yogyakarta, terbalik setelah diterjang ombak besar
Penulis: Neti Istimewa Rukmana | Editor: Hari Susmayanti
TRIBUNJOGJA.COM, BANTUL - Sebuah perahu nelayan di Pantai Depok, Kalurahan Parangtritis, Kretek, Kabupaten Bantul, DI Yogyakarta, terbalik setelah diterjang ombak besar pada Selasa (22/4/2025) pagi sekitar pukul 06.00 WIB.
Dua orang nelayan yang berada di atas perahu pun tercebur ke laut setelah perahunya teerbalik.
Beruntung, kedua nelayan yang diketahui bernama Mulyadi (45) dan Sarep (55) berhasil selamat dalam kejadian tersebut.
Keduanya berhasil dievakuasi oleh tim gabungan dari SAR Satlinmas Rescue Wilayah III dan Ditpolair Polda DIY.
Kasi Humas Polres Bantul, AKP I Nengah Jeffry Prana Widnyana, mengungkapkan, laka laut perahu nelayan itu terjadi saat nelayan hendak berangkat melaut.
Baca juga: Kasus Keracunan Massal Program MBG Kembali Terulang, Belasan Siswa MAN 1 Cianjur Dilarikan ke RS
"Awalnya, perahu itu ditumpangi oleh dua orang untuk berangkat melaut. Namun, tiba-tiba terhempas gelombang tinggi dan terbalik," katanya kepada awak media.
Kejadian itu diketahui oleh warga setempat kemudian diteruskan ke petugas Satlinmas Rescue Wilayah III dan Ditpolair Polda DIY untuk meminta pertolongan maupun evakuasi.
"Lalu, petugas tersebut segera datang dan melakukan evakuasi. Hasilnya, dua nelayan bersama satu perahu nelayan berhasil evakuasi sekira pukul 06.40 WIB," tutur Jeffry.
Dua nelayan itu merupakan warga Kretek.
"Beruntung pula, tidak ada kerugian dari kejadian tersebut," tutur Jeffry.
Koordinator Satlinmas Rescue Wilayah Operasi III Pantai Parangtritis-Pantai Depok, Arif Nugraha, mengimbau kepada para nelayan untuk tetap berhati-hati.
"Para nelayan kami imbau untuk tetap berhati-hati saat melaut," pesan dia.
Sementara itu, berdasarkan rilis Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika DIY, memperkirakan tinggi gelombang laut Perairan Yogyakarta saat ini berkisar antara 1,25 meter sampai 2,5 meter atau dalam kondisi sedang.(nei)
Perahu terbalik dihantam ombak
Pantai Depok
SAR Satlinmas Istimewa
Ditpolair Polda DIY
TribunBreakingNews
| Kebijakan Larangan Sampah Organik Masuk Depo di Yogyakarta Menunjukkan Tren Positif |
|
|---|
| Komdis PSSI DIY Dalami Insiden 'Tendangan Kungfu' di Laga UAD FC vs Kafi Jogja FC |
|
|---|
| Jadwal KA Bandara YIA Hari Ini Rabu 7 Januari 2026, KA Xpress Rp. 50 Ribu |
|
|---|
| Tiga Doa Yang Baik Diamalkan Pagi Hari Sebelum Memulai Aktivitas |
|
|---|
| Harga Emas Hari Ini 7 Januari 2026: Logam Mulia, Galeri 24, dan UBS Meroket |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jogja/foto/bank/originals/BREAKING-NEWS-Perahu-Nelayan-Pantai-Depok-Terbalik-Diterjang-Ombak-Besar-Dua-Nelayan-Selamat.jpg)