200-an Pengemudi Ojol Terima Bingkisan Hari Raya dari Pemkab Klaten

Pemkab Klaten membagikan bingkisan kepada pengemudi ojek online (ojol) jelang Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriyah/2025.

Penulis: Dewi Rukmini | Editor: Joko Widiyarso
TRIBUNJOGJA.COM/Dewi Rukmini
BINGKISAN HARI HAYA - Bupati Klaten, Hamenang Wajar Ismoyo, dan Wakil Bupati Klaten, Benny Indra Ardhianto, membagikan bingkisan Hari Raya kepada ratusan pengemudi ojol pada Jumat (28/3/2025). 

TRIBUNJOGJA.COM, KLATEN - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Klaten membagikan bingkisan kepada pengemudi ojek online (ojol) jelang Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriyah/2025.

Bingkisan berisi paket sembako itu diberikan oleh Bupati Klaten, Hamenang Wajar Ismoyo, dan Wakil Bupati Klaten, Benny Indra Ardhianto, kepada ratusan pengemudi ojol pada Jumat (28/3/2025). 

Pantauan Tribunjogja.com, ratusan pengemudi ojol tampak mengantre di depan gedung Diskominfo Kabupaten Klaten sekitar pukul 16.20 WIB.

Mereka membawa kupon untuk ditukarkan menjadi bingkisan.

Begitu mendapatkan bingkisan, wajah para pengemudi ojol tersebut tampak sumringah, salah satunya Hartono, warga Kecamatan Cawas, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah. 

Pria berusia 44 tahun itu mengaku senang mendapatkan bingkisan dari Pemerintah Kabupaten Klaten.

Apalagi, itu adalah kali pertama ia mendapatkan bingkisan Hari Raya dari Bupati dan Wakil Bupati Klaten. 

"Bagi-bagi bingkisan baru kali ini, dulu belum pernah. Alhamdulillah perasaan saya senang, nanti akan buat kebutuhan keluarga. Semoga tahun depan ada lagi," ucapnya.

Senada, pengemudi ojol lainnya bernama Armanto (50), juga senang mendapatakn bingkisan tersebut karena bisa membantu memenuhi kebutuhan saat merayakan Lebaran 2025. 

"Harapannya ke depan bisa diadakan lagi. Saya sangat berterima kasih atas bantuan Pemkab Klaten. Karena setidaknya ini bisa membantu untuk merayakan Lebaran besok," katanya.

Armanto mengatakan pada lebaran 2025 mendatang berencana libur satu hari untuk berkumpul bersama keluarga. 

Adapun hari selanjutnya (H+2), ia mengaku akan tetap bekerja dengan narik ojol.

Bupati Klaten, Hamenang Wajar Ismoyo, mengungkapkan ada sebanyak 200-an bingkisan yang dibagikan kepada para pengemudi ojol sore itu.

Selain pengemudi ojol, pihaknya juga berbagi bingkisan kepada sejumlah penyandang disabilitas. 

"Pemberian bingkisan itu adalah bentuk suport kami kepada rekan-rekan ojol yang ada di Klaten. Karena kalau berbicara mudik, mereka juga jadi garda terdepan yang akan menyambut pemudik sekaligus wisatawan," papar dia.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved