PSHW UMY Ingin Kunci Tiket Lolos 32 Besar di Partai Pamungkas

PSHW UMY ingin mengunci satu tiket lolos dari Grup L babak 80 besar Liga 3 2023/2024 seri nasional saat melakoni partai pamungkas kontra Putra Angkasa

Penulis: Almurfi Syofyan | Editor: Kurniatul Hidayah
istimewa
Pemain PSHW UMY saat berlaga di Stadion Mandala Krida, Yogyakarta beberapa waktu lalu. 

TRIBUNJOGJA.COM, YOGYA - PSHW UMY ingin mengunci satu tiket lolos dari Grup L babak 80 besar Liga 3 2023/2024 seri nasional saat melakoni partai pamungkas kontra Putra Angkasa Kapal FC.

Kemenangan atas tim asal Badung, Bali tersebut akan membuat runner up Liga 3 DIY ini lolos ke babak 32 besar.

Namun bila kalah atau seri, nasib PSHW UMY harus bergantung ke hasil laga Josal FC Pariaman vs Serpong City yang juga sama-sama berpeluang lolos dari grup itu.

Baca juga: APBD Kabupaten Klaten Sampai Triwulan Pertama 2024 Telah Terserap 8,29 Persen 

Duel antara PSHW UMY vs Putra Angkasa Kapal FC akan tersaji di Stadion Mandala Krida, Yogyakarta, Rabus (8/5/2024) pukul 13.15 WIB.

Pelatih PSHW UMY, Nopendi mengaku timnya akan fokus dulu ke pertandingan terakhir kontra Putra Angkasa Kapal FC.

Sebab, bagi dia semua hasil pertandingan terakhir di Grup L ini penting untuk memastikan tim mana yang akan melaju ke babak 32 besar.

"Kami harus memastikan satu tempat dulu dan wajib meraih tiga poin. Baru setelah itu menanjak ke putaran berikutnya," ujarnya, Selasa (7/5/2024).

Walaupun sempat mengalami kekalahan di laga sebelumnya saat melawan Josal FC Pariaman, Nopendi yakin anak asuhnya bangkit di partai pamungkas.

Dia memanfaatkan waktu jeda sehari untuk recovery dan pembenahan taktik dan strategi.

Ia juga menyatakan akan ada aspek baru yang akan ditampilkan timnya setelah melakukan evaluasi dari laga sebelumnya.

"Kami hanya recovery saja. Dan untuk latihan kami cuma melakukan peregangan aja," akunya.

Eks pemain Timnas itu mengaku jika timnya sudah mempelajari gaya permainan lawan yang saat ini mengemas 4 poin dari 3 laga.

Baginya, anak asuhnya perlu meredam agresivitas pemain lawan sejak menit pertama agar tak leluasa memainkan bola.

"Kita akan pressing ketat untuk redam agresivitas lawan," tukasnya. (Mur)

Sumber: Tribun Jogja
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved