Puisi
Pengertian Puisi, Istilah dan Ciri-cirinya
Puisi memang suatu karya tulisan indah dan menarik perhatian kita seperti puisi karya Joko Pinurbo, Chairul Anwar, Djoko Damono, Buya Hamka
Penulis: Tribun Jogja | Editor: Ikrob Didik Irawan
TRIBUNJOGJA.COM - Siapa diantara kamu yang suka membaca puisi?
Atau kamu salah satu orang yang gemar membuat puisi?
Puisi memang suatu karya tulisan indah dan menarik perhatian kita seperti puisi karya Joko Pinurbo, Chairul Anwar, Djoko Damono, Buya Hamka, dan lain-lain. Namun, tahukan kamu apa itu pengertian dari puisi? Yuk, kita bahas sama-sama.
Pengertian Puisi
Puisi adalah karangan teks yang mengungkapkan segala isi dan pikiran penyair yang dikemas dengan menggunakan kalimat atau kata-kata yang indah.
Dalam puisi juga terdapat istilah-istilah yang berkaitannya dengannya, yaitu
1. Penyair
Merupakan orang yang menulis atau menciptakan puisi
2. Larik
Baris dalam puisi
3. Bait
Kumpulan larik
4. Licentia Poetica
Kebahasaan yang diberikan sastrawan, khususnya penyair untuk memanipulasi pengguna bahasa yang bertujuan untuk memberikan efek tertentu dalam karyanya.
Selanjutnya kita beralih ke ciri-ciri puisi.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jogja/foto/bank/originals/poem-puisi-beserta-contoh-teks.jpg)