20 Miles Marathon Keluarkan MVC Redup Mata

20 Miles Marathon telah merilis music video clip (MVC) terbaru yang berjudul Redup Mata. Single ni merupakan salah satu track pada album kedua mereka

Penulis: Santo Ari | Editor: Kurniatul Hidayah
Istimewa
20 Miles Marathon 

TRIBUNJOGJA.COM - 20 Miles Marathon telah merilis music video clip (MVC) terbaru yang berjudul Redup Mata. Single ni merupakan salah satu track pada album kedua mereka yang dalam waktu dekat juga akan dirilis.

Sebelumnya, Kuartet Hybrid Pop-Punk yang digawangi Mamat (Gitar+Vokal), Novallio (Gitar), Agil (Bass+Vokal) dan Aga (Drum) ini telah melakukan screening perdana MVC Redup Mata tersebut di Arah Timur Coffee, 9 September 2023 lalu.

Dalam acara tersebut, band yang tumbuh lalu besar di Yogyakarta ini  memperkenalkan dan memberi keleluasaan pendengar untuk membayangkan seperti apa album ke-2 lewat single berjudul ”Redup Mata’. 


Baca juga: DXTR Rilis Single Baru ‘Gombalanmu’

Sejak diluncurkan pada 9 September lalu,  MVC Redup Mata yang tayang di kanal Youtube mereka telah ditonton sebanyak 12 ribu kali per Sabtu (23/9/2023).

Adapun video musik direkam di banyak tempat, dari rooftop sebuah mall di bilangan Jalan Solo, restoran siap saji,  area jembatan kretek Parangtritis, area Pasar Beringharjo dan sekitaran pedestrian Malioboro.

Mereka mengambil banyak fragmen kehidupan kota yang kerap ditenggelamkan bingar orang-orang yang memburu lalu tergopoh mengejar waktu.

“Kami memang sengaja memasukkannya ke dalam video, untuk memberi tahu bahwa selalu ada orang-orang yang menolak kalah di dunia yang pahit ini,” ujar  Mamat.

Sementara itu audio ‘Redup Mata’ direkam di BMD Records Yogyakarta lalu dimixing dan mastering Bayu Senri. Latar belakang musik tiap personel mempengaruhi cara mereka dalam meramu aransemen sehingga kerap dilabeli sebagai pengusung Hybrid Punk sejak terbentuk 2018.
 
Sedikit menyinggung konsep, seluruh adegan dalam MVC ini merupakan interpretasi sang director, Agil atas barisan lirik dalam single yang berjudul Redup Mata.

Dijelaskan Agil, single yang mengisi line-up album kedua 20 Miles Marathon ini menjadikan pengalaman berhadapan dengan konflik horizontal sebagai garis tegas pesan yang ingin disampaikannya.

“Sebaran konflik horizontal ini yang dimaksud ditarik meluas, mulai dari kehidupan sehari-hari di lingkup terdekat hingga pada level hidup bernegara. Kondisi berbeda, perbedaan dan keberbedaan diekspos habis-habisan dalam single ini,” kata Agil.

Dalam single ini terselip sebuah tawaran kepada siapa pun yang pernah terpuruk untuk dapat berjuang melawan stigma, perbedaan jalan hidup, perundungan, dan setiap tuntutan agar seragam. 
 
“Proses berdamai dengan kekecewaan adalah latihan terbaik dalam menerima penolakan dunia nyata terhadap bayangan dan tafsir kita yang indah terhadapnya,” imbuh Novallio. (nto)

Sumber: Tribun Jogja
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved