Dugaan Pengeroyokan di Malioboro

BREAKING NEWS : Dugaan Pengeroyokan Terjadi di Malioboro, Polisi Turun Tangan

Seseorang dihajar dengan cara ditendang oleh sekelompok orang tak dikenal secara bergantian.

|
Penulis: Miftahul Huda | Editor: Gaya Lufityanti
Tribun Jogja/Azka Ramadhan
Ilustrasi kawasan Malioboro, Kota Yogyakarta 

TRIBUNJOGJA.COM, YOGYA - Sebuah video memperlihatkan keributan terjadi di kawasan Malioboro , Kota Yogyakarta beredar di media sosial (Medsos), Minggu (23/7/2023) malam.

Terlihat satu orang meringkuk tak berdaya di

depan salah satu toko di kawasan Malioboro .

Seseorang tersebut dihajar dengan cara ditendang oleh sekelompok orang tak dikenal secara bergantian.

Kasatreskrim Polresta Yogyakarta AKP Archye Nevada saat dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut.

Baca juga: Merawat Peninggalan Nenek Moyang Lewat Lomba Jemparingan Kota Yogya

Menurut keterangannya, kejadian tersebut merupakan kesalahpahaman yang muncul dari salah satu kelompok.

"Menurut informasi yang kami dapat, ada salah satu kelompok dia terpengaruh minuman alkohol, lalu berteriak dan salah satu pedagang berusaha menegur malah dikeroyok," katanya, dihubungi, Minggu malam.

Saat ini pihak kepolisian masih melakukan pengejaran terhadap para terduga pelaku.

"Ini kami masih selidiki. Informasi lengkapnya tunggu dari humas," terang Kasatreskrim.

Pihaknya turut menyesalkan kejadian tersebut sebab hal itu sangat mencoreng citra kawasan Malioboro yang tertib. ( Tribunjogja.com )

Sumber: Tribun Jogja
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved