Serie A
Kilas Info Transfer AC Milan, Perburuan Striker dan Gelandang Muda
l Corriere dello Sport mengabarkan, Emanuel Emegha kini jadi target baru AC Milan di lini serang.
Penulis: Iwan Al Khasni | Editor: Iwan Al Khasni
Tribunjogja.com Italia - AC Milan masih berada pada jalur mencari penyerang tengah baru untuk musim 2023/2024.
l Corriere dello Sport mengabarkan, Emanuel Emegha kini jadi target baru AC Milan di lini serang.
Striker berusia 20 tahun itu diprediksi membutuhkan anggaran belanja biaya € 15 juta.
Selain itu, Rossoneri juga memantau bintang Porto Mehdi Taremi.
Menurut edisi cetak La Gazzetta dello Sport, Minggu (7/9/2023), Taremi juga menjadi target utama Milan mengungguli Alvaro Morata dan Gianluca Scamacca.
Sedankan untuk gelandang, semua surat kabar olahraga Italia mengklaim gelandang AZ, Reijnders prioritas AC Milan di lini tengah.
Namun, tawaran awal €19 juta plus tambahan €4 juta telah ditolak dan klub Belanda yang tidak terburu-buru untuk menjualnya.
Harga yang mereka minta untuk gelandang berusia 24 tahun itu adalah €25 juta. (*)
Baca juga: TRANSFER RESMI Liga Italia Serie A: Pemain AC Milan, Inter Milan, Juve, AS Roma
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jogja/foto/bank/originals/Emanuel-Emegha-kini-jadi-target-baru-AC-Milan.jpg)