Komunitas Jalan Kaki Guyub Rukun Berbagi

Penyaluran bantuan paket sembako sebanyak 77 paket sembako ini terlaksana pada hari Sabtu (1/4/2023) di Air Mancur Alun-alun Wates, Kulon Progo.

Editor: ribut raharjo
Istimewa
Komunitas Jalan Kaki Guyub Rukun yang basecamp-nya di Alun-alun Wates, Kulon Progo di setiap bulan suci Ramadan 1444 H secara rutin mengadakan bhakti sosial dengan membagikan paket sembako 

TRIBUNJOGJA.COM - Komunitas Jalan Kaki Guyub Rukun yang basecamp-nya di Alun-alun Wates, Kulon Progo di setiap bulan suci Ramadan 1444 H secara rutin mengadakan bhakti sosial dengan membagikan paket sembako kepada warga masyarakat yang dipandang perlu membutuhkan uluran tangan.

Penyaluran bantuan paket sembako sebanyak 77 paket sembako ini terlaksana pada hari Sabtu (1/4/2023) di Air Mancur Alun-alun Wates, Kulon Progo.

Menurut Sringati dari Guyub Rukun, kepedulian berbagi ini diharapkan agar warga yang menerima paket sembako dapat ikut merasakan kebahagiaan saat menyambut hari yang fitri.

Sementara itu Ustaz Sigit Pramono menegaskan bahwa tolong-menolong, menyisihkan sebagian rejeki untuk kaum duafa adalah wujud implementasi dari nilai-nilai kemanusiaan yang diajarkan oleh Nabi Muhammad SAW.

“Negeri ini kuat karena Rahmat Allah SWT yang meniupkan pesan cinta kehati siapapun untuk saling berbagi. Masalahnya ada yang bisa membaca pesan itu, tapi ada yang tidak bisa membacanya. Berbagi tidak harus menunggu kaya, selamat menikmati sisa hidup ini, semoga kita semuanya bahagia, bermanfaat dan di ridhoi oleh Allah SWT,” katanya.

Sementara itu, Ariyanto mewakili Babinsa Wates menyatakan mendukung kegiatan bhakti sosial ini dan sekaligus berharap menjadi berkah kebaikan kepada kita semua. (rls)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved