Dua Gadis Pakistan Kabur dari Rumah Demi Bertemu BTS, Hendak Pergi Ke Korea Selatan Pakai Kereta
Dari kotanya di Karachi, mereka menggunakan kereta api untuk menuju ke Korea Selatan demi bertemu dengan BTS.
Penulis: Hari Susmayanti | Editor: Hari Susmayanti
TRIBUNJOGJA.COM - Dua gadis remaja asal Pakistan nekat meninggalkan rumahnya di kota Korangi, Kota Karachi menuju ke Korea Selatan demi bisa bertemu dengan Boyband BTS.
Kedua gadis remaja yang diketahui berusia 13 dan 14 tahun tersebut menghilang dari rumahnya sejak Sabtu (7/1/2023) lalu dan baru ditemukan pada Rabu (11/1/2023) kemarin.
Mereka ditemukan sejauh 1200 kilometer dari rumahnya, tepatnya di wilayah kota Lahore.
Dari kotanya di Karachi, mereka menggunakan kereta api untuk menuju ke Korea Selatan demi bertemu dengan BTS.
Namun setelah menemupuh perjalanan sejauh 1200 kilometer, keduanya diamankan di Kota Lahore.
Jarak Karachi dengan Korea Selatan sendiri sekitar 5.774 km.
Dikutip dari Tribunnews.com, inspektur polisi senior Korangi, Abraiz Ali Abbasi mengungkapkan setelah menerima laporan dari pihak keluarga, aparat kepolisian langsung melakukan penyelidikan.
Polisi mendatangi rumah kedua korban dan juga meminta keterangan dari rekan-rekannya.
Dari rumah korban, polisi menemukan buku harian yang isinya soal rencana kedua korban untuk pergi ke Korea Selatan supaya bisa bertemu dengan BTS.
“Dari buku harian itu kami melihat menyebutkan jadwal kereta api dan bahwa mereka berencana melarikan diri dengan teman mereka yang lain yang kemudian kami wawancarai,” kata Abassi, Rabu (11/1/2023), seperti diberitakan India Today.
“Kami mulai melacak mereka secara agresif dan mengetahui bahwa mereka ditahan oleh polisi di kota Lahore tempat mereka bepergian dengan kereta api.”
Abbasi mengatakan pihak kepolisian telah berkoordinasi dengan polisi di Lahore untuk membawa gadis-gadis itu pulang ke Karachi.
Dia mengimbau para orang tua untuk memantau gadget anak-anak mereka.
Sehingga mereka lebih mengetahui apa yang dilihat anak-anak mereka secara online.
Baca juga: Surprise! Taeyang BIGBANG dan Jimin BTS Akan Rilis Lagu Duet VIBE Besok Jumat 13 Januari 2023
Fans bisa bertindak nekat
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jogja/foto/bank/originals/Dua-Gadis-Pakistan-Kabur-dari-Rumah-Demi-Bertemu-BTS-Hendak-Pergi-Ke-Korea-Selatan-Pakai-Kereta.jpg)