PSIM Yogyakarta

PSIM Yogyakarta Ingin Kembali Cari Lawan Uji Coba dari Tim Liga 1, Ini Tujuannya

Pelatih PSIM Yogyakarta, Erwan Hendarwanto mengatakan uji coba melawan tim Liga 1 akan bagus bagi anak asuhnya.

Penulis: Taufiq Syarifudin | Editor: Muhammad Fatoni
Dok PSIM Yogyakarta
Pemain PSIM Yogyakarta berlatih di Lapangan Kenari, Selasa (29/11/2022). 

TRIBUNJOGJA.COM, YOGYA - PSIM Yogyakarta berharap dapat kembali melakoni uji coba melawan tim Liga 1 di tengah penghentian sementara kompetisi sepak bola Tanah Air.

Pelatih PSIM Yogyakarta, Erwan Hendarwanto mengatakan uji coba melawan tim Liga 1 akan bagus bagi anak asuhnya.

Selain untuk menguji hasil latihan, tujuan uji coba melawan tim yang levelnya di atas PSIM Yogyakarta bisa untuk meningkatkan mental pemain Laskar Mataram.

"Ya kita inginnya bisa uji coba lagi lawan tim Liga 1. Tapi sampai sekarang, belum ada agenda untuk itu. Tapi setiap akhir pekan, kita usahakan untuk melihat progress anak-anak dengan uji coba," kata Erwan, Rabu (30/11/2022).

Pada uji coba terakhir, PSIM Yogyakarta baru saja melakoni uji coba melawan PSIS Semarang di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Jumat (25/11/2022) lalu.

Dalam laga itu, tim berjuluk Laskar Mataram berhasil meraih kemenangan atas PSIS dengan skor 2-1, gol diciptakan Hapidin dan Sugiyanto.

Kendati sukses memenangi uji coba, Erwan Hendarwanto menyebut anak asuhnya masih memiliki sejumlah kekurangan yang perlu dibenahi.

"Evaluasinya banyak, karena kita harus bisa keluar dari tekanan, bisa membangun serangan dari bawah, agar lebih terstruktur, biar lebih terjaga aliran bolanya, rotasi posisinya, harus dibenahi, termasuk compact defense, termasuk antisipasi bola-bola dari flank," kata Erwan.

Sebelumnya, tim kebanggaan Brajamusti dan The Maident itu sempat memberikan libur kepada pemainnya selama tiga hari pascauji coba lawan PSIS.

Mereka mulai berlatih kembali untuk mengembalikan kebugaran pemain, sejak Selasa (29/11/2022).

Ketidakjelasan kompetisi sampai rapat koordinasi PT LIB kemarin membuat tim berlogo Tugu Pal Putih itu berlatih sekadarnya.(*)

Sumber: Tribun Jogja
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved