Kuliner Jogja
5 Kuliner Pedas Jogja Cocok Dikonsumsi Saat Cuaca Dingin, Oseng, Gudeg Hingga Seblak
Ini 5 rekomendasi makanan pedas di Jogja yang cocok dimakan saat cuaca dingin seperti baru-baru ini.
Penulis: Tribun Jogja | Editor: Iwan Al Khasni
TRIBUNJOGJA.COM – Belakangan ini pasti anda merasakan perubahan suhu yang sangat dingin dan tidak seperti biasanya.
Fenomena ini dikarenakan karena mulai dari Pulau Jawa hingga Nusa Tenggara Timur (NTT) sedang menuju periode puncak musim kemarau.
Suhu yang sangat dingin pasti terasa tidak nyaman bagi sebagian orang terutama orang-orang terbiasa dengan suhu hangat.
Banyak hal yang bisa dilakukan untuk meredakan serangan suhu dingin terhadap tubuh kita yaitu mengonsumsi makanan atau minuman hangat.
Salah satu makanan yang dapat menghangatkan tubuh adalah makanan pedas.
Berikut 5 Kuliner Jogjamakanan pedas di Jogja yang cocok Anda makan saat cuaca dingin seperti ini
1. Oseng Mercon Bu Narti
Oseng mercon Bu Narti sudah berdiri sejak 1998 dan telah menjadi kuliner khas Jogja yang selalu ramai pembeli setiap malamnya.
Para pembeli rela duduk beralaskan tikar di pinggir jalan dan berkeringat karena pedasnya oseng mercon Bu Narti yang gak kira kira.
Oseng mercon Bu Narti berisikan nasi putih dengan oseng kikil, gajih, kulit, dan tulang muda yang ditemani irisan cabe rawit.
Sesuai dengan namanya, Bu Narti meracik 50 kg komponen yang dicampur dengan 6 kg cabai dan akan dilipat gandakan racikannya saat akhir pekan.
Oseng Bu Narti terletak di Jalan KH. Ahmad Dahla No. 107, Yogyakarta dan buka setiap hari mulai pukul 4 sore hingga 11 malam.
2. Gudeg Mercon Bu Tinah
Gudeg merupakan makanan khas Jogja, namun pernahkah Anda mencoba gudeg dengan cabe yang bisa bikin Anda keringetan sampai gobyos kotos-kotos?
Gudeg mercon Bu Tinah sangat cocok dengan deskripsi itu karena Anda akan melihat tumpukan cabe rawit hijau dan merah di makanan ini.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jogja/foto/bank/originals/seblakk.jpg)