Piala Presiden 2022
LIVE Streaming PSS Sleman vs Dewa United: Jadwal Piala Presiden 2022 Pukul 16.00 WIB Hari Ini
Dua pemain PSS, Jandia Eka Putra dan Mario Maslac yang pertandingan kemarin lawan PSIS tidak optimal kemungkinan akan diparkir.
Penulis: Hanif Suryo | Editor: Joko Widiyarso
Seto bahkan mengatakan akan mewaspadai setiap serang yang dilakukan Dewa United dan akan berupaya mendobrak pertahanan PSS.
Untuk diketahui, Dewa United menjadi satu-satunya tim yang bisa menahan dominasi PSIS Semarang di Grup A. Dua pekan lalu kedua bersua dan bermain imbang 2-2.
"Beberapa penampilan Dewa United yang sudah saya lihat, mereka cukup tangguh, beknya kanan kirinya bisa bantu penyerangan. Kita coba bongkar itu bagaimana caranya nanti," ucap Seto.
"Selain serangnya yang baik, Dewa United punya cara bertahan sama baiknya. Jika dilihat materi timnya memang merata, di semua posisi punya kedalaman yang bagus," katanya.
Selain itu Seto juga kagum dengan Dewa United yang banyak mempertahankan pemainnya dari musim lalu yang berlaga di Liga 2.
Hal itu justru menurutnya membuat chemistry tim yang sudah terjalin menjadi lebih baik.

"Berbeda dengan kami yang banyak pemain baru, kita masih berusaha membuat chemistry yang lebih baik," katanya.
Pada kesempatan yang sama, Kapten PSS, Bagus Nirwanto mengatakan tak gentar melawan Dewa United, dan siap membawa pulang tiga poin.
"Meski Dewa United tim yang kuat, kami akan berusaha agar bisa memenangkan pertandingan, sehingga bisa melanjutkan ke babak berikutnya," tandas Bagus.
Dalam pertandingan besok, rotasi kemungkinan besar bakal dilakukan kembali oleh PSS Sleman.
Dua pemain PSS, Jandia Eka Putra dan Mario Maslac yang pertandingan kemarin lawan PSIS tidak optimal kemungkinan akan diparkir.
Sementara Dewa United yang dilatih Nil Maizar kemungkinan akan menurunkan skuat terbaik. Pemain-pemain kunci, semisal Rangga Muslim, Karim Rossi, dan Lucas Ramos diprediksi akan mengisi starting line up.
Terpisah, pelatih Dewa United FC, Nil Maizar bertekad membawa anak asuhnya meraih kemenangan atas PSS Sleman.
"Tentunya pertandingan besok akan sangat menentukan buat kami dan tiga tim lainnya yang bermain besok. Tapi kami punya tekad kuat untuk bagaimana bisa memenangkan pertandingan melawan PSS," kata Nil Maizar.
Nil mengatakan pemainnya siap tempur menghadapi PSS besok sore. Meskipun saat ini tercatat ada dua pemain yang diragukan tampil besok.