Biodata Artis

BIODATA Para Pemain 'Our Blues', Drakor Hits Penuh Aktor dan Aktris Top Korea Selatan

Berikut biodata singkat dari para pemain drama "Our Blues", ada Lee Byung Hun, Shin Min Ah, Kim Woo Bin, Han Ji Min, dan lainnya.

Penulis: Alifia Nuralita Rezqiana | Editor: Rina Eviana
DOK. tvN
Poster drama omnimbus Our Blues yang dibintangi aktor top Korea Selatan 

TRIBUNJOGJA.COM - Drama Korea berjudul “Our Blues” yang tayang di Netflix dan tvN telah menyita perhatian publik bahkan sejak sebelum ditayangkan.

Hal ini karena drama tersebut bertabur aktor dan aktris top Korea Selatan, seperti Lee Byung Hun, Shin Min Ah, Kim Woo Bin, Han Ji Min, Cha Seung Won, Lee Jung Eun, Uhm Jung Hwa, dan lain-lain.

Adapun drama “Our Blues” juga menjadi drama comeback Kim Woo Bin setelah sempat hiatus bertahun-tahun akibat berjuang melawan kanker.

Baca juga: Penulis Naskah Drakor Our Blues Blak-blakan Jurus Jitu Gaet Shin Min Ah dan Kim Woo Bin

Drama tersebut semakin ramai ketika Jimin anggota BTS dikabarkan akan mengisi OST-nya. Padahal, sebelumnya Jimin BTS belum pernah merilis OST drama apa pun.

Pada Minggu, 24 April 2022, Jimin BTS merilis OST Drama “Our Blues” berjudul “With You” yang dinyanyikan secara duet dengan sahabatnya, Ha Sungwoon Wanna One. Ternyata, V BTS juga kedapatan mengikuti drama “Our Blues”. 

Hal ini terlihat dari unggahan Instagram Story V BTS yang menunjukkan ia sedang menonton drama “Our Blues” dan tak sabar menanti episode selanjutnya.

Bagi Anda yang mengikuti drama ini dan penasaran dengan para pemainnya, berikut daftar biodata para pemain drama “Our Blues” seperti telah dirangkum Tribunjogja.com dari berbagai sumber.

1. Lee Jung Eun

Aktris Lee Jung Eun berperan sebagai Jung Eun Hee, seorang penjual ikan sukses sekaligus pemilik kafe di drama Korea “Our Blues”.

Lee Jung Eun lahir di Seoul, Korea Selatan, pada 23 Januari 1970. Saat ini, ia sudah menginjak usia 52 tahun. 

Namanya menjadi sangat populer di Korea dan seluruh dunia berkat aktingnya di film Parasite. Selain itu, ia juga sudah membintangi puluhan judul drama dan film sejak berkarier di industri hiburan Korsel.

Cha Seung Won dan Lee Jung Eun di drama Korea
Cha Seung Won dan Lee Jung Eun di drama Korea "Our Blues" (DOK. tvN)

2. Cha Seung Won

Aktor Cha Sung Won berperan sebagai Choi Han Soo di drama Korea “Our Blues”. Diceritakan bahwa Choi Han Soo adalah cinta pertama Lee Jung Eun yang merupakan kepala cabang sebuah bank.

Cha Sung Won lahir di pada 7 Juni 1970 di Anyang, Korea Selatan. Seperti dalam cerita, di kehidupan nyata pun Cha Sung Won juga seumuran dengan Lee Jung Eun karena lahir di tahun yang sama.

Aktor Cha Sung Won sudah menikah dengan wanita bernama Lee Sujin dan dikaruniai dua orang anak, yakni Cha No Ah dan Cha Ye Ni.

Baca juga: Kim Woo Bin Aktor Drama Our Blues Positif Covid-19, Pihak Agensi Berikan Konfirmasi

3. Lee Byung Hun

Aktor Lee Byung Hun lahir di Seoul, Korea Selatan, pada 12 Juli 1970. Ternyata ia juga seumuran dengan Cha Wung Won dan Lee Jung Eun.

Lee Byung Hun adalah aktor senior populer yang banyak dijadikan role model oleh para juniornya. Ia sudah membintangi banyak drama dan film hit, beberapa di antaranya adalah serial Squid Game dan Mr. Sunshine.

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved