Berita Bisnis Terkini

Atlanta Electronics Buka Cabang Baru di Jalan Magelang

Atlanta Electronics cabang Jalan Magelang merupakan cabang kedua di Yogyakarta. Sementara cabang pertama terletak di Jalan HOS Cokroaminoto.

Penulis: Christi Mahatma Wardhani | Editor: Gaya Lufityanti
TRIBUNJOGJA.COM / Christi Mahatma
CEO Atlanta Electronics, Santoso Kurniadi saat membuka cabang keenam Atlanta Electronics di Jalan Magelang km 5,6 Sleman, Yogyakarta. 

Laporan Reporter Tribun Jogja, Christi Mahatma Wardhani

TRIBUNJOGJA.COM, YOGYA - Atlanta Electronics membuka cabang baru.

Cabang keenam tersebut dibuka di Jalan Magelang km 5,6 Sleman, Yogyakarta.

CEO Atlanta Electronics , Santoso Kurniadi mengatakan cabang Jalan Magelang merupakan cabang kedua di Yogyakarta.

Sementara cabang pertama terletak di Jalan HOS Cokroaminoto.

Baca juga: Mengenal Lebih Dekat Direktur Atlanta Elektronik Yogyakarta Fransisca Kurniadi

Sedangkan empat cabang lainnya ada di Jawa Tengah. 

"Jalan Magelang ini menjadi cabang kedua di Yogyakarta. Kami ingin mendekatkan diri kepada masyarakat, terutama warga Sleman, sehingga lebih dekat," katanya, Rabu (20/04/2022).

Ia melanjutkan pandemi Covid-19 bukan menjadi penghalang untuk mengembangkan Atlanta Electronics .

Menurut dia dengan pembukaan cabang baru justru dapat bermanfaat bagi orang lain.

Sebab cabang baru Atlanta Electronics dapat menyerap tenaga kerja.

"Jadi kami berpikir tidak hanya untuk mengembangkan Atlanta Electronics saja. Tetapi juga bagaimana kami bisa bermanfaat untuk orang lain, karena dengan pembukaan cabang, tenaga kerja bisa terserap. Belum lama ini kami juga buka cabang di Muntilan," lanjutnya.

Dengan pembukaan cabang baru, Atlanta Electronics juga menghadirkan promo menarik untuk pelanggan.

Baca juga: Atlanta Electronics Maksimalkan Jualan Online Saat Pandemi Virus Corona

Satu di antaranya adalah pemberian cashback hingga Rp 500 ribu. 

Direktur Atlanta Electronics Yogyakarta, Fransisca Kurniadi menambahkan selama pandemi Covid-19 minat masyarakat untuk membeli elektronik masih baik, terutama televisi dan mesin cuci. 

"Pandemi kan banyak aktivitas di rumah, salah satunya menonton televisi. Sekarang yang paling banyak diminati adalah smart tv, karena bisa nonton Netflix. Kemudian karena sekarang sering hujan, mesin cuci juga diminati, terutama yang pengeringannya maskimal," imbuhnya. 

Selain promo pembukaan cabang, Atlanta Electronics juga menghadirkan promo menarik menyambut Lebaran. 

"Banyak promonya, kalau pengen tahu ya silakan datang langsung ke Atlanta," tutupnya. ( Tribunjogja.com )

Sumber: Tribun Jogja
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved