Luka Silam, Single Terbaru dari Project Solo “Sandi Newdays”

Hampir 13 tahun NewDays tidak terdengar aktif di dunia permusikan Tanah Air, kejutan datang dari sang vokalis Sandi Abdurakhman  yang merilis karya

Penulis: R.Hanif Suryo Nugroho | Editor: Kurniatul Hidayah
istimewa
Sandi Abdurakhman rilis single terbaru berjudul "Luka Silam". 

TRIBUNJOGJA.COM - Hampir 13 tahun NewDays tidak terdengar aktif di dunia permusikan Tanah Air, kejutan datang dari sang vokalis Sandi Abdurakhman yang merilis karya terbaru berjudul "Luka Silam".

Single "Luka Silam" digarap dengan sangat serius dengan berkolaborasi bersama gitarist & arranger berpengalaman yaitu Tomo Widayat yang berperan meracik lagu ini menjadi spesial.

Tomo Widayat yang juga merupakan gitarist dari band jogja Newdays dan additional player tetap untuk band legendaris Sheila On 7 . 

Baca juga: Distributor Minyak Goreng di Yogyakarta Tunggu Kepastian Stok Minggu Depan

Lagu ini sendiri merupakan lagu ciptaan dari musisi yang di kenal produktif di Jogja yaitu Muh. Agung Rifa'i P (Fai Fayrush), musisi yang menjadi inspirasi dari lagu "Film Favorit" Sheila on 7.

Project "Luka Silam" merupakan wujud komitmen Sandi untuk saling support karya-karya musisi Jogja.

"Jogja banyak banget karya cipta yang keren - keren, Saya siap menyanyikan lirik-lirik lagu yang diciptakan oleh song writer lokal, banyak lirik lagu bagus ciptaan rekan - rekan kita yang belum dinyanyikan, nah tugas saya saat ini ingin berkolaborasi menyanyikan lirik-lirik lagu tersebut”, ucap Sandi.

Single "Luka Silam” ini telah dirilis di seluruh digital streaming platform.

Baca juga: Festival Van Der Wijck Diharap Jadi Pengungkit Pariwisata Sleman Bagian Barat 

Walau saat ini Sandi sudah menelurkan single "Hanya dengan DiriMu" dan "Luka Silam" dengan format solonya, ia masih berharap NewDays benar-benar mempunyai hari baru lagi untuk berkecimpung di belantika musik Tanah Air. 

"Saat ini kami (NewDays) sudah mempunyai materi lagu untuk selanjutnya, tinggal menyelesaikan kontrak dengan sebuah label saja sih untuk kita dapat terjun lagi ke belantika musik Tanah Air," tutup Sandi. (TRIBUNJOGJA.COM/ HAN)

Sumber: Tribun Jogja
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved