PSS Sleman
PSS SLEMAN: I Putu Gede Optimis PSS Bisa Bersaing di Papan Atas Liga 1
Adapun saat ini, Laskar Sembada masih tertahan di peringkat ke-11 BRI Liga 1 2021/22, dengan koleksi 32 poin dari 28 laga.
Penulis: Hanif Suryo | Editor: Iwan Al Khasni
Babak pertama duel PSS vs PSM sejatinya berlangsung ramai dengan kedua tim saling memiliki kans bagus bikin gol.
Pada interval pertama laga, kedua tim sama-sama mencatat tiga tembakan tepat sasaran.
Kans terbaik muncul saat sepakan M. Arfan keras menghantam mistar gawang PSS Sleman pada menit ke-35. Peluang mencetak gol PSM itu muncul setelah pemain belakang PSS, Derry Rachman membuat kesalahan.
Di lain sisi, PSS juga menuai peluang bagus via sepakan bebas Misbakus Solikin beberapa menit jelang jeda babak. Bola sepakan Misbakus Solikin tak masuk lantaran aksi penyelamatan dari kiper PSM Hilman Syah.
Sampai laga berumur satu jam, baik PSS Sleman maupun PSM Makassar sama-sama belum mampu memecah kebuntuan.
Irkham Milla memiliki peluang untuk membawa PSS memimpin pada menit ke-75. Namun, tusukan ke dalam Irkham Milla yang diakhiri dengan tembakan berhasil dibendung oleh Hilman Syah.
Yakob Sayuri juga sukses menembus pertahanan PSS via aksi individualnya. Namun, penyelesaian Yakob Sayuri masih bisa diamankan oleh Miswar Saputra.
Pada akhirnya, baik PSS maupun PSM sama-sama gagal menyarangkan bola ke dalam gawang. Tren negatif PSM pun berlanjut.
Dalam lima laga sebelumnya, PSM Makassar juga selalu gagal bikin gol, masing-masing saat bersua Borneo FC (0-1), Persikabo (0-3), Persita (0-2), Persib (0-2), dan Bhayangkara FC (0-0).
Artinya, PSM Makassar kini selalu gagal bikin gol dalam enam pertandingan beruntun Liga 1, atau selama total 540 menit, jika tak menyertakan waktu di injury time.
Terakhir kali PSM mencetak gol adalah pada 7 Februari silam kala mereka bermain imbang 2-2 dengan Bali United.
Susunan Pemain
PSS Sleman (4-2-3-1): 33-Miswar Saputra; 3-Bagus Nirwanto, 2-Aaron Evans, 51-Mario Maslac, 69-Derry Rachman (28-Syaiful Ramadhan 51'); 23-Kim Jeffrey Kurniawan, 66-Misbakus Solikin; 27-Irkham Milla, 17-Riki Dwi Saputro, 14-Ocvian Chanigio (92-Dave Mustaine 84'); 9-Rifaldi Bawuo (10-Wander Luiz 51').
Cadangan: 1-Dimas Fani Firmansyah, 4-Mahdi Fahri Albaar, 5-Asyraq Gufron, 7-Ramdani Lestaluhu, 15-Imam Mahmudi, 22-Kanu Helmiawan, 37-Bagas Umar.
Pelatih: I Putu Gede.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jogja/foto/bank/originals/Arema-FC-Vs-PSS-Sleman-Kesampingkan-Nostalgia-I-Putu-Gede-Bertekad-Termotivasi-Kalahkan-Singo-Edan.jpg)