Liga Inggris
Gareth Bale Balik Liga Inggris dengan Status Bebas Transfer?
Pemain depan Real Madrid Gareth Bale mencapai kesepakatan untuk kembali ke Tottenham Hotspur
Penulis: Iwan Al Khasni | Editor: Iwan Al Khasni
Tribunjogja.com Inggris -- Pemain depan Real Madrid Gareth Bale mencapai kesepakatan untuk kembali ke Tottenham Hotspur dengan status bebas transfer di musim panas.
Pemain Wales itu memang sudah diprediksi cabut dari Real Madrid dalam beberapa musim terakhir, tetapi belum ada langkah yang terwujud.
Kondisi kini berbeda sebab kontraknya yang akan berakhir pada bulan Juni.
El Nacional melaporkan pemain berusia 32 tahun itu sudah memiliki kesepakatan untuk kembali ke Stadion Tottenham Hotspur untuk periode ketiga di musim panas.
Laporan tersebut menyatakan bkesepakatan dicapai tiga bulan lalu meskipun rumor dia mempertimbangkan pensiun dari sepak bola.
Setelah enam tahun berada di London Utara antara 2007 dan 2013.
Bale pindah ke Madrid dengan harga sekitar £91 juta dan telah membantu raksasa Spanyol itu meraih empat gelar Liga Champions selama masa tinggalnya.
Meskipun, setelah dikabarkan gagal beradaptasi dengan kehidupan di ibukota Spanyol, serta masalah cedera yang berulang dalam beberapa tahun terakhir.
Kini Bale menuju pintu keluar, termasuk peminjaman sementara kembali ke Spurs selama kampanye 2020-21.
Tidak ada kesepakatan permanen yang disepakati musim panas lalu sehingga Bale menjalani terakhir kontraknya di Spanyol, di mana ia hanya membuat tiga penampilan di La Liga musim ini. ( Tribunjogja.com )
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jogja/foto/bank/originals/gareth-bale-berpeluang-tampil-melawan-west-ham.jpg)