Olimpiade Tokyo 2020

Jam Tayang Final Bulu Tangkis Ganda Putri Olimpiade Greysia/Apriyani vs Chen/Jia di TVRI Senin Besok

Jam Tayang Final Bulu Tangkis Ganda Putri Olimpiade Greysia/Apriyani vs Chen/Jia di TVRI Senin Besok

Editor: Hari Susmayanti
NOC Indonesia
Pasangan ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, merayakan kemenangan atas Chloe Birch/Lauren Smith (Inggris Raya) pada babak penyisihan grup di Musashino Forest Plaza, Jepang, 26 Juni 2021. 

TRIBUNJOGJA.COM, TOKYO - Kesempatan untuk meraih medali emas bulu tangkis Olimpiade Tokyo 2020 bagi Indonesia masih terbuka lebar lewat Greysia Polii/Apriyani Rahayu.

Ganda putri andalan Indonesia tersebut akan melakoni babak final untuk memperebutkan medali emas pada Senin (2/8/2021) siang.

Lawan yang akan dihadapi adalah ganda putri China Chen Qing Chen/Jia Yi Fan.

Duel Greysia/Apriyani vs Chen Qing Chen/Jia Yi Fan dijadwalkan digelar di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Senin (2/8/2021) pukul 11.50 WIB.

Final nomor ganda putri akan disiarkan secara langsung oleh TVRI dan Indosiar.

Selain itu juga dapat disaksikan melalui tayangan live streaming.

Link live streaming Greysia/Apriyani vs Chen/Jia dapat diakses di tautan yang ada di akhir artikel ini.

Indonesia memiliki tradisi emas dari cabor bulu tangkis di ajang Olimpiade.

Tahun ini, beban itu berada di pundak Greysia/Apriani yang sukses melaju ke babak puncak.

Sementara wakil Indonesia lainnya sudah gugur terlebih dahulu.

Untuk bisa meneruskan tradisi medali emas, tentunya diperlukan kerja keras dari Greysia dan Apriyani.

Sebab, lawan Greysia/Apriyani pada final Olimpiade Tokyo 2020 adalah mantan tunggal putri nomor satu dunia asal China, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan.

Dilihat dari jumlah gelar, Greysia/Apriyani kalah sangat jauh dari Chen/Jia.

Greysia Polii dan Apriyani Rahayu kali pertama dipasangkan dan mengikuti turnamen internasional pada 2017.

Selama empat tahun bermain bersama, Greysia dan Apriyani tercatat sudah mengoleksi delapan gelar juara, termasuk salah satunya adalah medali emas SEA Games 2019.

Sumber: Kompas.com
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    Berita Populer

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved