Liga Italia
Rumor Transfer AC Milan Terbaru: Rossoneri Buru Winger Timnas Italia, Biarkan Samu Castillejo Pergi
Leicester City sama aktifnya dengan AC Milan dalam mengejar Domenico Berardi. Rossoneri bakal melepas Samu Castillejo
Penulis: Tribun Jogja | Editor: Yoseph Hary W
TRIBUNJOGJA.COM - AC Milan sedang aktif berburu pemain baru untuk menambah kekuatan di kompetisi Liga Italia musim depan. Salah satu pemain yang menjadi buruan AC Milan adalah Domenico Berardi.
Meski demikian, AC Milan bukan satu-satunya tim yang memburu tandatangan winger Timnas Italia tersebut.
Gelandang sayap Sassuolo ini juga menjadi buruan sejumlah klub lain, tidak hanya di Liga Italia tetapi juga tim dari Premier League Liga Inggris.
Leicester City tampaknya sama aktifnya dengan AC Milan dalam mengejar Domenico Berardi. Tahu ada saingan, AC Milan pun tak kalah gesit dalam pergerakannya.
Tribun Jogja melansir dari Corriere Dello Sport via laman sempremilan, AC Milan sangat aktif di bursa transfer sejauh ini dan masih ada lagi yang akan datang di Bursa Transfer Musim Panas ini.
AC Milan masih sangat membutuhkan tambahan amunisi setelah playmaker terbaik mereka, Hakan Calhanoglu, pergi meninggalkan klub menuju rival sekota Inter Milan.
Media tersebut menyorot dua pemain yang berpotensi menyerang yang kini sedang diincar AC Milan.
Pertama adalah ketertarikan Rossoneri pada Domenico Berardi.
Pemain sayap Sassuolo itu penting bagi Italia dan Stefano Pioli membutuhkan pemain sayap kanan baru.
Apabila AC Milan berhasil menggaet Domenico Berardi, berarti Rossoneri bakal melepas Samu Castillejo yang memang diperkirakan akan pergi.
“Pengejaran pada Berardi. Untuk pemain Italia itu, Leicester dan Milan sedang bergerak,” tulis surat kabar itu di halaman depan.
Selain pemain sayap, Rossoneri juga telah dikaitkan dengan banyak playmaker.
Josip Ilicic adalah salah satunya dan sepertinya dia bisa meninggalkan Atalanta ke Milan musim panas ini.
Di halaman depan mereka, Tuttosport fokus pada masalah ini. “Ilicic di Milan, Ibra menunggumu. Atalanta melihat ke Pobega”, tulis mereka, dilansir dari Sempremilan.
Mereka juga berbagi pembaruan tentang masa depan Jens Petter Hauge, yang bisa meninggalkan Milan dengan status pinjaman musim panas ini.
"Torino berusaha untuk Hauge, Milan terbuka untuk pinjaman," tulis mereka.
Perburuan Leicester city terhadap Domenico Berardi tampaknya memang bukan isapan jempol belaka. Selain AC Milan, Leicester memang dikabarkan ingin memboyong Domenico Berardi ke Liga Inggris.
Tribun Jogja melansir dari leicestermercury bahwa satu nama yang dikaitkan dengan Leicester City adalah pemain sayap Sassolou Domenico Berardi.
Berarti telah membuat sejumlah klub terpikat, termasuk Leicester City, setelah tampil impresif baik di pentas domestik maupun internasional musim ini.
Leicester City adalah salah satu dari sejumlah klub yang dikatakan tertarik pada pemain sayap musim panas ini.
Tottenham Hotspur, Lazio dan AC Milan adalah di antara klub lain yang dikaitkan dengan kepindahan musim panas untuk pemain berusia 27 tahun itu.
Pemain tersebut saat ini sedang menjalani tugas internasional bersama Italia, membantu tim mencapai perempat final EURO 2020.
Penampilannya untuk tim nasionalnya menarik perhatian yang dapat mendorong lebih banyak minat padanya ketika ia kembali dari tugas internasional.
(*/ose/ Tribun Jogja )
