Arti Mimpi
Kumpulan Arti Mimpi Terbang, Pertanda Cita-cita Pupus Hingga Rezeki dan Jodoh
Jika Anda mengalami mimpi terbang melayang artinya malah sebuah pertanda buruk bagi Anda. Apa yang Anda cita-citakan dalam waktu dekat ini akan pupus
Tribunjogja.com - Mimpi terbang mungkin pernah Anda alami. Mimpi terbang bagi sebagian orang mungkin dianggap mengerikan.
Namun bagi sebagian lainnya mimpi terbang jadi pengalaman yang menyenangkan.
Apa sebenarnya tafsir mimpi atau mimpi terbang melayang ke langit? Pertanda baik atau justru buruk?
Boleh percaya boleh tidak berikut arti mimpi atau tafsir mimpi terbang menurut Primbon Jawa.
1. Mimpi terbang melayang
Jika Anda mengalami mimpi terbang melayang artinya malah sebuah pertanda buruk bagi Anda.
Apa yang Anda cita-citakan dalam waktu dekat ini akan pupus.
Meski begitu, jangan pernah menyerah dengan usaha Anda, karena dibalik itu semua pasti ada hikmahnya.
2. Mimpi terbang dengan balon udara
Mimpi ini juga merupakan pertanda buruk bagi Anda.
Karena menurut Primbon Jawa, mimpi ini merupakan pertanda bahwa rezeki dan juga jodoh Anda menjauh.
Namun, Anda tak perlu khawatir dengan hal ini.
Karena, jodoh maupun rezeki sudah ada yang mengatur, maka dari itu, pasrahkan semua kepada Tuhan Yang Maha Kuasa.
Baca juga: ARTI MIMPI Ponsel Anda Retak, Pertanda Anda Perlu Waspada dengan Keuangan yang Sulit
3. Mimpi terbang rendah
Menurut Primbon Jawa mimpi ini berhubungan dengan suatu kesia-siaan.
