Biodata Selebritis
Biodata Muhammad Afief, Pemeran Daniel, Teman Satu Band Roy Dalam Sinetron Ikatan Cinta
Kali ini Sinetron Ikatan Cinta menghadirkan Muhammad Afief yang berperan sebagai Daniel. Daniel merupakan teman satu band Roy.
Penulis: Noristera Pawestri | Editor: Mona Kriesdinar
TRIBUNJOGJA.COM - Untuk mengungkap pelaku pembunuhan Roy, Sinetron Ikatan Cinta terus menghadirkan pemain baru.
Kali ini Sinetron Ikatan Cinta menghadirkan Muhammad Afief yang berperan sebagai Daniel.
Daniel merupakan teman satu band Roy.
Dikisahkan bahwa Daniel merupakan vokalis dari Band Unicorn.
Band Unicorn adalah band yang dulu dibentuk Roy dan teman-temannya.
Baca juga: BIODATA dan Karir Para Pemain Ikatan Cinta Andin, Elsa, Aldebaran dan Nino
Setelah Roy meninggal, posisinya sebagai vokalis digantikan oleh Daniel.
Dalam sinetron Ikatan Cinta diceritakan bahwa Daniel mengaku kepada Andin, Al dan Angga bahwa dirinya pernah melihat Elsa dan Roy bersama.
Mereka terlihat sempoyongan keluar dari Cabara Night.
Daniel mengaku melihat Elsa dan Roy bersama sekitar empat tahun lalu.
Baca juga: Biodata Rendi Jhon Pratama, Pemeran Ricky Dalam Sinetron Ikatan Cinta
Lalu siapakah sosok Muhammad Afief pemeran Daniel dalam Sinetron Ikatan Cinta?
Dikutip dari Sripoku.com, Muhammad Afief merupakan alumnus Universitan Bung Hatta di jurusan ekonomi, salah satu Universitas yang ada di Padang, Sumatera Barat.
Afief mengawali karirnya sebagai foto model.
Baca juga: Biodata Pemeran Rendi di Sinetron Ikatan Cinta, Berikut Deretan Pengalaman Aktingnya
Tak sampai disana, Afief mencoba dunia akting dan sudah banyak peran yang dimainkannya, sebut saja seperti Film Dilan, Film Terlalu Tampan, Sinetron Dia Bukan Manusia.
Tak hanya itu, Afief juga merupakan salah satu Founder di bisnis keripik Taleh atau talas khas minang. (*)
