Liga Champions
LINK Siaran Langsung & Live Streaming PSG vs BARCELONA di SCTV Liga Champions, PREDIKSI SKOR
Siaran Langsung dan Live Streaming PSG vs Barcelona leg 2 babak 16 besar Liga Champions Kamis dini hari. Berikut prediksi skor, formasi dan Line Up
Penulis: Tribun Jogja | Editor: Yoseph Hary W
Padahal, reuni kali ini kemungkinan menjadi reuni pertama dan terakhir mereka sebagai lawan di lapangan.
Hal itu dikarenakan berita kepergian Messi dari Barcelona ke PSG belum berhenti bergema.
La Pulga sampai saat ini masih belum memperpanjang kontraknya bersama Barcelona dan masih terus dihubung-hubungkan dengan PSG.
Jika Messi benar-benar pergi ke PSG musim panas nanti, reuni Messi dan Neymar sebagai lawan tidak akan terjadi lagi, tetapi sebagai rekan setim.
Baca juga: Jadwal Liga Eropa di SCTV Manchester United (MU) vs AC Milan - Rashford Cedera Pergelangan Kaki
Prediksi Formasi dan Line Up
Berikut prediksi line up PSG vs Barcelona dikutip dari laman resmi UEFA:
Paris Saint-Germain (4-2-3-1):
1-Keylor Navas; 24-Alessandro Florenzi, 5-Marquinhos, 3-Presnel Kimpembe, 20-Layvin Kurzawa; 27-Idrissa Gueye, 8-Leandro Paredes; 11-Angel Di Maria, 6-Marco Verratti, 7-Kylian Mbappe; 9-Mauro Icardi
Pelatih: Mauricio Pochettino
Barcelona (3-5-2):
1-Marc-Andre ter Stegen; 28-Oscar Mingueza, 15-Clement Lenglet, 23-Samuel Umtiti; 2-Sergino Dest, 21-Frenkie de Jong, 5-Sergio Busquets, 16-Pedri, 18-Jordi Alba; 10-Lionel Messi, 11-Ousmane Dembele
Pelatih: Ronald Koeman
Prediksi Skor PSG vs Barcelona :
Via Whoscored : PSG 2-1 Barcelona
Via Squawka : PSG 1-1 Barcelona
