Liga Inggris

PREDIKSI SKOR, Formasi Pemain Liga Inggris Burnley vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Arsenal akan bertandang ke Turf Moor kandang Burnley dalam lanjutan Liga Inggris hari Sabtu 06 Februari 2021 kick off pukul 19.30 WIB.

Penulis: Tribun Jogja | Editor: Iwan Al Khasni
standard.co.uk
Liga Inggris Burnley vs Arsenal 

22-12-2018 Arsenal 3-1 Burnley

12-05-2019 Burnley 1-3 Arsenal

17-08-2019 Arsenal 2-1 Burnley

02-02-2020 Burnley 0-0 Arsenal

14-12-2020 Arsenal 0-1 Burnley

Update Skuat Burnley vs Arsenal

Dilansir dari Sports Mole, Arsenal datang di laga ini dengan relatif tidak ada masalah mengenai cedera.

Hanya Emile Smith Rowe satunya-satunya pemain yang belum dipastikan bisa ikut atau tidak pada laga ini.

Pemain muda tersebut ditarik keluar sebelum babak pertama pada laga melawan Leicester City, dengan pemain pinjaman Martin Odegaard yang menggantikannya.

Arteta tidak menurunkan Pierre-Emerick Aubameyang, Bukayo Saka, Thomas Partey, Rob Holding, Hector Bellerin dan Dani Ceballos pada pertandingan Leicester sehingga mereka kemungkinan akan main pada laga ini.

Aubameyang tercatat mencetak gol bunuh diri pada laga paruh pertama musim melawan Burnley.

Akan tetapi dia mencetak gol terbanyak di Liga Inggris melawan Burnley daripada tim lainnya sehingga dia kemungkinan akan kembali ke line up.

Nicolas Pepe juga mulai menemukan performa terbaiknya, mencetak gol dalam empat dari lima pertandingan liga tandang terakhirnya.

Burnley, sementara itu, tidak akan diperkuat striker Ashley Barnes yang telah mencetak tiga dari tujuh gol Liga Inggris melawan Arsenal.

Johann Berg Gudmundsson, Robbie Brady dan Jack Cork semuanya akan dicek apakah siap sebelum kickoff laga, tetapi laga ini mungkin terlalu dini untuk Cork yang masih cedera hamstring.

Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved