Liga Inggris
Liverpool 1-4 Manchester City, Ini Rating Pasukan The Reds vs Citizen
Penjaga gawang Liverpool, Alisson menjadi sosok yang disorot dipertandingan ini sebab ia melakukan dua kesalahan yang berujung dua gol untuk tim tamu.
Penulis: R.Hanif Suryo Nugroho | Editor: Iwan Al Khasni
Pengganti: Jesus - 7.
Jalannya pertandingan
Tempo tinggi sudah diperagakan kedua tim sejak menit awal. Bahkan baru 3 menit pertandingan berjalan, pergerakan Gundogan harus dihentikan Thiago dengan pelanggaran yang langsung berbuah kartu kuning.
Menit 24 tim tuan rumah memberi ancaman lewat Sadio Mane. Sayang sundulan Mane masih melambung di atas mistar gawang Ederson.
Serangan tun rumah berlanjut menit ke-29, kali ini tendangan voli Firmino dari luar kotak penalti bisa ditepis Ederson.
Meski 81 persen penguasaan bola dipegang oleh Liverpool. Tapi masih minim peluang yang mengarah tepat sasaran.
Justru Manchester City nyaris membuka keunggulan jelang akhir babak pertama tepatnya menit 36 setelah Fabinho dianggap melanggar Sterling di dalam kotak Liverpool.
Namun tendangan penalti Gundogan melambung di atas gawang Alisson. Skor 0-0 bertahan hingga tambahan waktu babak pertama rampung.
Memasuki babak kedua, tim tamu langsung tancap gas
. Mereka membuka keunggulan melalui Gundogan menit 49 memanfaatkan bola liar di depan mulut gawang.
Pertandingan makin sengit setelah pada menit 62 Liverpool mendapatkan hadiah penalti setelah Salah dijatuhkan oleh Diaz di dalam kotak Liverpool dan kartu kuning untuk Diaz.
Salah yang juga ditunjuk sebagai eksekutor tak menyia nyiakan kesempatan tersebut.
Tendangan kerasnya membuat Ederson terkecoh. Skor kembali imbang.
Gol Salah memompa semangat para pemain Liverpool tapi City juga masih memberikan perlawanan.
Dobel pergantiian dari Liverpool. Thiago digantikan oleh Shaqiri sedangkan Milner masuk menggantikan Jones.
