Target Ekonomi Indonesia 2021 Tumbuh 5%
Sri Mulyani Indrawati, menargetkan pertumbuhan ekonomi pada 2021 sebesar 5% year on year (yoy), sesuai asumsi RUU-APBN Tahun 2021
TRIBUNJOGJA.COM -- Menteri Keuangan (Menkeu), Sri Mulyani Indrawati, menargetkan pertumbuhan ekonomi pada 2021 sebesar 5% year on year (yoy), sesuai asumsi RUU-APBN Tahun 2021.
Menurut Menkeu, target pertumbuhan ekonomi tahun depan sejalan dengan momentum pemulihan ekononi pada kuartal III-IV 2020, setelah sebelumnya kontraksi minus 5,32% yoy di kuartal II-2020.
Beberapa indikator pertumbuhan ekonomi 2021 diproyeksi akan berbalik positif dari tahun ini.
Kendati demikian, Menkeu tidak memungkiri tahun depan ekonomi dalam negeri masih penuh ketidakpastian. Hal ini mengingat ada ancaman terjadinya gelombang kedua pandemi Covid-19 terutama di Amerika Serikat (AS) dan Uni Eropa.
“Risiko ketidakpastian ini musti dikelola dengan kehati-hatian tinggi agar dampak negatif dapat dimitigasi atau diminimalkan. Sehingga pemulihan nasional maupun pemulihan ekonomi dapat berjalan namun pasti,” kata Menkeu Sri Mulyani dalam Rapat Paripurna DPR RI, seperti dilansir Kontan, Selasa (29/9/2020).
Selain pertumbuhan ekonomi dan inflasi, tahun depan asumsi dasar makro ekonomi yang ditetapkan adalah nilai tukar rupiah terhadap dollar Amerika Serikat sebesar Rp 14.600, tingkat suku bunga SBN 10 tahun 7,29%. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jogja/foto/bank/originals/menteri-keuangan-sri-mulyani-antara.jpg)