MotoGP
Jadwal MotoGP Ceko 2020 - Duo Satelit Yamaha Kuasai FP2, Valentino Rossi Sedang Gembira
MotoGP Ceko 2020 dimulai. Pebalap Petronas Yamaha SRT menguasai FP2. Valentino Rossi sedang bahagia setelah meraih podium di pekan sebelumnya
Catatan waktunya belum bisa dilewati oleh Fabio Quartararo yang berada di belakangnya, ataupun Maverick Vinales pada posisi ketiga.
Franco Morbidelli kembali menyodok menjadi pembalap tercepat saat waktu latihan menyisakan enam menit.
Pembalap berdarah Brasil itu bahkan menajamkan catatan waktunya menjadi 1 menit 56,509 detik dan menggeser Joan Mir.
Mir tergusur dari posisi kedua oleh Miguel Oliveira jelang berakhirnya FP2 MotoGP Republik Ceska, sementara Johann Zarco berada pada posisi kedua.
Kejutan terjadi pada detik-detik jelang checkered flag dikibarkan.
Fabio Quartararo yang sempat melorot posisinya ke urutan ke-13 melonjak menjadi pembalap tercepat pada sesi latihan bebas kedua setelah menajamkan catatan waktunya.
Hasil FP2 MotoGP Republik Ceska 2020
1. Fabio Quartararo (Petronas Yamaha ) 1'56.502s
2. Franco Morbidelli (Petronas Yamaha) +0.007s
3. Miguel Oliveira (KTM Tech3) +0.048s
4. Johann Zarco (Reale Avintia +0.081s
5. Maverick Viñales (Monster Yamaha) +0.166s
6. Joan Mir (Suzuki Ecstar) +0.374s
7. Aleix Espargaro (Aprilia Gresini) +0.539s
8. Pol Espargaro (Red Bull KTM) +0.557s
9. Takaaki Nakagami (LCR Honda) +0.571s
10. Jack Miller (Pramac Ducati) +0.607s
11. Brad Binder (Red Bull KTM) +0.777s
12. Valentino Rossi (Monster Yamaha) +0.788s
13. Alex Rins (Suzuki Ecstar) +0.852s
14. Danilo Petrucci (Ducati Team) +1.118s
15. Andrea Dovizioso (Ducati Team) +1.133s
16. Alex Marquez (Repsol Honda) +1.186s
17. Tito Rabat (Reale Avintia) +1.275s
18. Cal Crutchlow (LCR Honda) +1.363s
19. Bradley Smith (Aprilia Gresini) +1.659s
20. Iker Lecuona (KTM Tech3) +1.876s
21. Stefan Bradl (Repsol Honda) +1.922s
22. Francesco Bagnaia (Pramac Ducati) -
Balapan MotoGP Ceko memberikan kesan tersendiri bagi Valentino Rossi.
Pembalap Monster Energy Yamaha tersebut membeberkan makna dari podium-podium yang diraihnya di MotoGP.
Valentino Rossi akan berusaha tampil maksimal pada sesi balapan MotoGP Republik Ceska 2020 untuk kembali mencetak hasil terbaik.
Valentino Rossi sudah ditunggu catatan apik sebagai pembalap pertama di MotoGP yang mencetak 200 hasil podium.
Podium ke-199 didapat Valentino Rossi setelah finis di posisi ketiga pada balapan sebelumnya yaitu MotoGP Andalusia di Sirkuit Jerez, Spanyol (26/7/2020).
Torehan podium pada seri sebelumnya menambah kepercayaan diri Valentino Rossi untuk menghadapi balapan MotoGP Republik Ceska pada akhir pekan ini.
Dilansir BolaSport.com dari MotoGP, pembalap berjuluk The Doctor itu membeberkan arti penting dari podium yang dia raih, khususnya pada balapan MotoGP Andalusia.
