Update Harga dan Spesifikasi ASUS ROG Phone 2 Bulan Juni 2020

Update spesifikasi dan harga Asus ROG Phone 2 Bulan Juni 2020 di Indonesia. Selain itu ada bocoran Asus ROG Phone 3, yang dikabarkan rilis Juli 2020.

Penulis: Dwi Latifatul Fajri | Editor: Rina Eviana
Gizmochina
Update Harga dan Spesifikasi Asus ROG Phone 2 Bulan Juni 2020 

TRIBUNJOGJA.COM - Update harga terbaru Asus ROG Phone II Indonesia bulan Juni 2020. Asus ROG Phone II dibuat khusus untuk pecinta gaming di smartphone.

Melalui website resmi Asus Indonesia, Ponsel Gaming ROG Phone II dibanderol Rp 8.499.000,00.

Asus merilis Ponsel Gaming pertama di pasaran Indonesia pada Desember 2019 lalu.

Update Harga dan Spesifikasi Asus ROG Phone 2 Bulan Juni 2020
Update Harga dan Spesifikasi Asus ROG Phone 2 Bulan Juni 2020 (Gizmochina)

Ponsel ROG (Republic of Gamers) generasi pertama ini, memiliki logo khas ROG seperti laptop. Seperti ROG Phone generasi pertama, Asus membuat logo ROG yang khas pada punggung ponsel.

Berikut spesifikasi ASUS ROG Phone II :

1. Layar : 6,59 inci (2340 x 1080 piksel), Gorilla Glass 6. Layar tersebut memiliki angka refresh rate 120 Hz untuk kenyamanan bermain games. 

2. Chipset : Snapdragon 855 dengan GPU Adreno 640

3. RAM dan memori internal : tersedia dua varian yaitu varian RAM 8 GB dan penyimpanan 128 GB. Ada juga RAM 12 GB dan penyimpanan internal 512 GB.

4. Kamera : Ada kamera ganda di belakang kamera. Masing-masing beresolusi 48 megapiksel (f/1,8) dan lensa wide-angle 13 megapiksel (f/2,4).

Sementara itu kamera depan memiliki resolusi 24 megapiksel (f/2,2).

5. Baterai : 6.000 mAh

6. Sistem Operasi Android 9.0 Pie, ROG UI

7. Harga : 8,5 juta (8 GB/128 GB) dan 12,5juta (12 GB/512 GB)

HARGA HP Samsung Galaxy Berbagai Tipe Harga Mulai Rp1 Juta hingga Rp11 Juta

Update Harga Ponsel Oppo bulan Juni 2020, Ada Find X2 Pro, Oppo A92, dan Oppo Reno

Bocoron Asus ROG Phone 3

Asus akan merilis ponsel gaming terbaru yaitu ROG Phone 3. Asus ROG Phone 3 ini memiliki desain yang mirip dengan ponsel sebelumnya.

Sumber: Tribun Jogja
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved